Anak Angkat Cristiano Ronaldo Menikah dalam Sepi

Martunis Sarbini anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo, melangsungkan pernikahan dalam sepi di Aceh, di tengah pandemi corona.
Martunis Sarbini dan Sri Wahyuni resmi menjadi suami istri setelah mengucapkan ijab kabul dalam pernikahan yang berlangsung di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh, Selasa, 31 Maret 2020. (Foto: Tagar/Instagram @martunis_ronaldo)

Banda Aceh - Martunis Sarbini anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo, melangsungkan pernikahan dalam sepi di Aceh, di tengah pandemi corona yang melarang kerumunan. Bisa dihitung dengan jari, orang-orang yang menghadiri pernikahannya. Walaupun demikian, Martunis dan sang pujaan hati, Sri Wahyuni, tidak berkurang rasa bahagianya.

Rona bahagia terpancar dari kedua insan yang sedang dimabuk asmara tersebut. Keluarga mempelai dan beberapa teman juga terlihat sangat bahagia. Bola mata tamu undangan tertuju ke arah pasangan. Keduanya duduk di barisan paling depan dan menghadap ke arah tamu undangan. Mereka bagaikan seorang raja dan ratu.

Setelah menyelesaikan semua proses administrasi, kedua insan tersebut berdiri. Ucapan selamat pun datang dari keluarga mempelai dan teman-temannya. Mereka memberi ucapan selamat secara bergantian.

Martunis Sarbini dan Sri Wahyuni resmi menjadi suami istri setelah melangsungkan pernikahan di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh, Selasa, 31 Maret 2020.

Ruangan seluas kira-kira 4 x 8 meter itu menjadi saksi bahagia kedua insan tersebut. Kini, anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo itu sudah memasuki babak baru di kehidupannya dan akan menjalani hari-harinya bersama sang pujaan hati Sri Wahyuni.

Martunis Ronaldo adalah putra Desa Tibang, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh. Sedangkan Sri Wahyuni berasal dari Jeunieb, Kabupaten Bireuen, Aceh. Pernikahannya berlangsung sederhana, namun meriah.

Dalam acara itu, tak banyak tamu yang diundang. Selain lokasi yang sempit, juga akibat negeri sedang dilanda musibah virus corona atau Covid-19. Sehingga, pemerintah melarang adanya keramaian.

Kabar pernikahan Martunis dan Sri Wahyuni awalnya diketahui setelah sosok tersebut mengunggah foto serangkaian prosesi ijab kabul pada akun Instagramnya @martunis_ronaldo pada Selasa, 31 Maret 2020 malam.

Memang tidak bisa digeser lagi jadwalnya, bukan berarti kami menikah di tengah kondisi seperti ini (lagi virus corona).

Martunis RonaldoMartunis Sarbini dan Sri Wahyuni resmi menjadi suami istri setelah mengucapkan ijab kabul dalam pernikahan yang berlangsung di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh, Selasa, 31 Maret 2020. (Foto: Tagar/Instagram @martunis_ronaldo)

Dalam postingan itu, Martunis bersyukur bisa menikahi Sri Wahyuni. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada keluarga dan rekannya yang telah hadir serta mendoakan kesuksesan acara tersebut.

“Alhamdulillah akhirnya Sah. Terima kasih untuk keluarga dan teman-teman semua yang sudah hadir. Terima kasih untuk kalian yang sudah mendoakan kami. Terima kasih keluarga dan teman-temanku semua,” tulis Martunis di Instagram pribadinya.

Berawal dari Facebook

Saat wawancara khusus dengan Tagar pada Kamis, 2 April 2020, Martunis mencerikan panjang lebar bagaimana awal kisah cintanya bersama Sri Wahyuni hingga berujung ke pelaminan.

“Awalnya kami kenalan di facebook pada akhir tahun 2017, awal-awalnya sih biasa-biasa saja, kami kenalan dulu dan berteman dulu, saat itu tidak pacaran,” kata Martunis.

Seiring berjalan waktu, kata Martunis, keduanya terus membangun komunikasi hingga sepakat saling berbagi nomor handphone hingga WhatsApp dan media sosial lainnya.

Karena merasa sudah nyaman, keduanya sepakat naik satu tingkat ke arah yang lebih serius. Martunis dan Sri Wahyuni akhirnya memutuskan untuk mengingat hubungan dengan status pacaran pada awal 2018.

“Setelah beberapa bulan kami memutuskan pacaran saat masuk 2018, itu semakin sering komunikasi,” ujarnya.

Kata Martunis, setelah berpacaran kurang lebih 1 tahun, keduanya sepakat naik ke tingkat lebih serius lagi dan ia memutuskan untuk melamar Sri Wahyudi pada orang tuanya.

Disampaikan melalui WhatsApp kemarin, dibilangnya congratulations, selamat menempuh hidup baru bersama istri.

Prosesi itu berlangsung pada 29 Desember 2019 di kediaman orang tua Sri Wahyuni di kawasan Jeunieb, Kabupaten Bireuen. Saat itu pula, mereka menjadwalkan prosesi ijab kabul akan dilangsungkan pada 31 Maret 2020 di Masjid Raya Baiturrahman, Kota Banda Aceh.

Martunis RonaldoMartunis Sarbini, anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo resmi melepas status lajangnya setelah menikahi Sri Wahyuni, seorang gadis asal Kabupaten Bireuen, Aceh. (Foto: Tagar/Instagram @@martunis_ronaldo)

Namun, kata Martunis, lokasi pernikahan di Masjid Raya Baiturrahman akhirnya terpaksa dibatalkan karena kondisi Aceh sedang dilanda wabah virus corona. Apalagi, pemerintah setempat melarang adanya keramaian.

Kondisi itu membuat Martunis dan keluarga mencari solusi lain dan akhirnya mereka sepakat pindah ke Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh.

“Memang tidak bisa digeser lagi jadwalnya, bukan berarti kami menikah di tengah kondisi seperti ini (lagi virus corona),” tutur Martunis.

Ia berharap, pernikahannya bersama Sri Wahyuni membawa berkah dan keduanya menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warahmah (samawa).

“Harapannya ya semoga menjadi keluar sakinah mawaddah warahmah. Acara resepsi nggak ada kemarin, rencana bulan 6 nanti,” katanya.

Ucapan Selamat Cristiano Ronaldo

Martunis RonaldoMartunis Sarbini saat bersama bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo. (Foto: Tagar/Instragram @martunis_ronaldo)

Sejumlah pesan singkat mulai masuk ke handphone, direct message (DM) instagram, hingga WhatsApp Martunis, pasca ia mengunggah foto pernikahannya ke akun instagram. Pesan ini berisi ucapan dan doa atas pernikahannya bersama Sri Wahyuni.

Salah satu ucapan yang ditunggu-tunggu akhirnya datang, ia adalah dari Cristiano Ronaldo. Ucapan tersebut disampaikan melalui asistennya, Miguel Paixao.

“Disampaikan melalui WhatsApp kemarin, dibilangnya congratulations, selamat menempuh hidup baru bersama istri,” kata Martunis.

Belum ada keputusan apakah Ronaldo datang atau tidak, karena sekarang lagi ada pengurusan untuk kedatangan dia.

Saat ditanya lebih lanjut soal apakah ada hadiah dari Ronaldo atas pernikahan tersebut, Martunis mengaku tidak ada. Meski demikian, ia berterima kasih karena asistennya sudah mengucapkan selamat di hari bahagianya.

“Tidak ada hadiah ataupun hadiah bulan madu. Untuk saya pribadi saja saat ini belum ada niat bulan madu, karena kondisi sedang wabah corona,” ujarnya.

Selain dari asisten Ronaldo, ucapan yang sama juga datang dari salah satu pemain klub Shopee Liga 1 Indonesia, Persiraja Banda Aceh Miftahul Hamdi. Eks Bali United itu mengucapkan selamat atas pernikahan tersebut melalui komentarnya di postingan Martunis.

Selamat beh (selamat ya), semoga menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warahmah, aamiin,” tulis Hamdi lewat akunnya @miftahulhamdi17.

Resepsi Pernikahan Bulan Juni

Dalam kesempatan itu, Martunis juga menyebutkan bahwa ia bersama istrinya berencana akan menggelar resepsi pernikahan pada Juni 2020 mendatang. Namun, ia belum tahu pasti di mana lokasi acara tersebut.

“Acaranya tidak digelar saat nikah kemarin, acara resepsi bulan 6 nanti, belum tahu di mana,” ujar Martunis.

Martunis belum tahu apakah Ronaldo akan datang saat resepsi pernikahannya. Menurut dia, hal ini sedang diupayakan untuk hadir oleh pemerintah Indonesia melalui Kementerian Sosial Republik Indonesia.

Martunis RonaldoMartunis Sarbini, anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo (kananI bersama sang istri Sri Wahyuni, (kiri). (Foto: Tagar/Instragram @martunis_ronaldo)

“Belum ada keputusan apakah Ronaldo datang atau tidak, karena sekarang lagi ada pengurusan untuk kedatangan dia. Pengurusan masalah acara kenegaraan di Jakarta, diundang oleh Menteri Sosial,” kata Martunis.

Dia menjelaskan, apabila memang pemerintah Indonesia berhasil mendatangkan Ronaldo, maka kemungkinan besar resepsi pernikahannya akan digelar bersamaan dengan acara tersebut. Namun, ia belum mau merincikan di mana resepsi tersebut bakal digelar.

“Sekarang dalam prose pengurusan, mudah-mudahan lancar,” kata Martunis.

Seperti diketahui, Martunis merupakan salah satu korban tsunami Aceh pada 26 Desember 2004. Ia mencuri perhatian sejumlah bintang sepak bola di Portugal karena menggunakan jersey timnas negara tersebut saat ditemukan selamat.

Saat itu, Martunis menjadi perbincangan di mana-mana. Sejumlah media lokal maupun internasional memberitakan tentang sosok tersebut.

Karena itu pula, Ronaldo yang sempat hadir langsung ke Aceh menjadikan Martunis sebagai anak angkatnya. Bintang Juventus tersebut bahkan pernah memberi kesempatan belajar sepak bola kepada Martunis di klub Portugal, Sporting Lisbon pada 2015.

Martunis RonaldoSuasana lapangan sepak bola Desa Tibang, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Aceh, Jumat, 3 April 2020 sore. Lapangan ini biasanya digunakan oleh Martunis Ronaldo bersama teman-temannya untuk bermain sepak bola. (Foto: Tagar/Muhammad Fadhil)

Namun, setelah itu karir Martunis mulai meredup. Setelah pulang ke Aceh pada pertengahan 2016 silam, selain latihan sepak bola, Martunis lebih banyak melakukan aktivitas sebagai selebgram hingga menjadi artis lokal Tanah Rencong.

Sebenarnya, harapan Martunis menjadi pemain sepak bola profesional terbuka lebar saat klub kasta tertinggi Liga Indonesia, PS TNI menawarkannya bergabung di sana. Namun, Martunis memilih angkat koper dengan alasan cedera.

Setelah itu, Martunis terlihat lebih sering bermain sepak bola di tingkat tarkam atau antar kampung. Selain itu, ia juga sempat mengadu nasib untuk menjadi anggota Polri pada tahun 2017 melalui seleksi terbuka di Mapolda Aceh, namun tidak lulus.

Kini, Martunis sudah memasuki babak baru di kehidupannya. Pemuda berusia 23 tahun itu saat ini sudah sah menjadi suami Sri Wahyuni, gadis asal Jeunieb, Kabupaten Bireuen, Aceh. []

Baca cerita menarik lainnya: 

Berita terkait
Martunis Ingin Ronaldo Hadiri Resepsi Pernikahan
Martunis Sarbini menginginkan ayah angkatnya Cristiano Ronaldo menghadiri resepsi pernikahannya pada Juni 2020 mendatang.
Martunis, Anak Angkat Ronaldo Resmi Menikah di Aceh
Martunis Sarbini, anak angkat bintang sepak bola dunia Cristiano Ronaldo resmi menikahi Sri Wahyuni seorang gadis asal Kabupaten Bireuen, Aceh.
Update Corona di Aceh: ODP Tembus Angka 1111
ingga Jumat, 3 April 2020, sekitar pukul 15.00 WIB, jumlah ODP Aceh hari ini tercatat sebanyak 1111 kasus.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.