Himpunan berita tentang kegiatan dan kebijakan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam mewujudkan keamanan negara. Pasukan bersenjata RI ini terdiri dari tiga unsur, yaitu Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU). Sebelum menjadi nama TNI, di masa awal kemerdekaan, bernama Tentara Keamanan Rakyat (TKR). Lalu berubah menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI). Pada Orde Baru menjadi Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI) dengan menggabungkan unsur Kepolisian. Kemudian pada awal Reformasi berubah menjadi TNI dan Polri memisahkan diri.
Insiden penyerangan warga sipil oleh anggota TNI di Desa Selamat, Deli Serdang, Sumatra Utara, menewaskan satu orang dan melukai belasan warga lainnya.