Sepakbola merupakan cabang olahraga yang mempertandingkan dua tim atau kesebelasan karena terdiri dari 11 pemain, termasuk satu kiper. Untuk memenangkan pertandingan, tim harus membuat gol sebanyak mungkin selama 90 menit. Namun saat memasuki babak knockout sampai final, bila pertandingan tetap imbang, maka diselesaikan dengan perpanjangan waktu 2x15 menit. Bila masih imbang, pertandingan diakhiri dengan adu penalti. Sepak bola dimainkan lebih dari 250 juta pemain di lebih 200 negara sehingga menjadikannya sebagai olahraga paling populer di dunia. Turnamen sepak bola terbesar adalah Piala Dunia yang selalu menyedot perhatian penduduk bumi.