Aplikasi MOST, Investasi Online dari Mandiri Sekuritas

Ada beberapa kelebihan yang dihadirkan dalam aplikasi MOST
Ilustrasi MOST. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Seperti yang ditampilkan di website-nya, Mandiri Sekuritas atau Mansek menyatakan dirinya sebagai salah satu investment bank terkemuka dan lokal terbaik yang menjadi bagian dari Bank Mandiri. Bank Mandiri sendiri dikenal sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia dengan banyak anak perusahaan.

Mansek ini tentunya sudah memiliki izin pialang saham lewat SK Badan Pengawas Pasar Modal (Bapepam) No. 12 Tahun 1992, memiliki izin penjamin emisi melalui SK Bapepam No. 13 Tahun 1992 serta sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Berkat kecanggihan smartphone, kegiatan investasi pada ManSek bisa dilakukan secara online. Anda bisa melakukan investasi online kalau menggunakan layanan MOST milik perusahaan sekuritas ini.

Beberapa kelebihan yang dihadirkan dalam aplikasi MOST sebagai berikut.

-Aman karena menggunakan metode enkripsi SSL.

-Bisa diakses lewat browser dan aplikasi yang terpasang di PC/laptop ataupun smartphone.

-Memberi informasi secara real time.

-Dapat daily trading ideas gratis dari pakar.

-Dapat training gratis pasar modal buat pemula dan nasabah.

-Gratis biaya bulanan dan administrasi.

Ada tiga pilihan untuk membeli sekuritas pada perusahaan ini yaitu program reguler, syariah, dan full service. Kamu juga harus membayar minimal setoran pada saat membuka akun pertama kali. Untuk mahasiswa nominalnya akan sebesar Rp2.000.000, untuk umum Rp5.000.000, dan full service Rp1.000.000.

Biasanya pemilik akun reguler akan melakukan transaksi sendiri tanpa bantuan broker dengan menggunakan aplikasi. Sementara untuk pemilik akun full service akan dibantu oleh broker. Untuk akun Syariah, mereka hanya bisa membeli atau menjual produk-produk saham Syariah saja. Biaya untuk menjual saham pada perusahaan ini adalah 0,28% per transaksi dan beli saham sebesar 0.18% per transaksi.

Berikut pilihan instrumen investasi MOST yang bisa kamu pertimbangkan.


1. Saham

Saham adalah bukti kepemilikan bagian atas perusahaan terbuka yang telah terdaftar di BEI. Untuk memiliki saham emiten melalui MOST, kamu perlu mengunduh aplikasinya terlebih dulu.

Setelah itu, lakukan pendaftaran, login, dan kamu sudah bisa mulai bertransaksi saham. Fitur aplikasi MOST terbilang mudah dan user friendly.


2. Reksadana

Reksadana adalah wadah menghimpun dana pemodal yang diinvestasikan oleh manajer investasi. Di MOST tersedia berbagai pilihan reksadana termasuk reksadana saham, reksadana pasar uang, reksadana pendapatan tetap, dan reksadana campuran.


3. MOST Syariah

Bagi nasabah muslim, penting untuk mengetahui tren investasi syariah yang saat ini sedang marak diperbincangkan oleh kalangan investor. Untuk itu, Mandiri Sekuritas menghadirkan MOST Syariah yang menerapkan sistem syariah yang sesuai dengan ketentuan Islam. Saham syariah adalah efek berbentuk saham yang tidak bertentangan dengan prinsip syariah di pasar modal.


4. Obligasi

Aplikasi Mandiri Sekuritas ini juga menawarkan investasi obligasi atau surat utang. Obligasi adalah pernyataan utang dari penerbit obligasi (perusahaan) kepada pemegang obligasi (investor) beserta janji untuk membayar kupon atau bunga secara periodik. []

(Vidiana Lihayati)


Baca Juga

Berita terkait
Mengenal MNC Sekuritas, Investasi Hingga Asuransi
Memiliki pengalaman di pasar modal yang tak perlu diragukan dan terdaftar di OJK, MNC Sekuritas banyak dipilih oleh investor saham di Indonesia.
Yakin Akan Pelayanannya? Ini Profil Buana Capital Sekuritas
Buana Capital Sekuritas merupakan perusahaan yang didirikan sejak tahun 1990, tetapi mengalami akuisisi di tahun 2010 oleh pemegang saham baru.
Citigroup Sekuritas Indonesia akan Hengkang dari Indonesia
PT Citigroup Sekuritas Indonesia (PT CSI) dikabarkan akan hengkang dari Indonesia. Nah, hal ini akan segara diungkapkan oleh bursa efek.
0
Ketahui Perbedaan Suku Bunga Flat dan Efektif Saat Melakukan Kredit
Suku bunga bank adalah balas jasa yang diberikan bank kepada nasabah yang membeli atau menjual produknya