Cara Buat Yoghurt-Berry, Makanan Diet Sehat

Padahal makan pagi penting untuk memberikan energi sepanjang hari. Ada alternatif menu diet sehat yang dapat dibuat dalam waktu singkat.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta - Terkadang, Ibu tidak punya banyak waktu untuk menyiapkan sarapan sehat dan bernutrisi, karena padatnya aktivitas atau pekerjaan yang sudah menunggu. 

Padahal makan pagi penting untuk memberikan energi sepanjang hari. Ada alternatif menu diet sehat yang dapat dibuat dalam waktu singkat.

Ikuti langkah-langkah pembuatan yoghurt berry di rumah ya.


Make-Ahead Fruit & Yoghurt Breakfast Parfaits

Ingin sarapan sehat, mengenyangkan, tapi praktis? Menu ini adalah jawabannya. Ibu bisa menyiapkannya 1, 2, atau 10 gelas dalam waktu yang bersamaan untuk disimpan di lemari pendingin. 

Pertama-tama, buatlah campuran yoghurt yang creamy, oat, chia seeds dan sedikit susu di dalam mangkuk, kemudian sendokkan di bagian bawah gelas dan tambahkan buah berry beku, seperti strawberry, blueberry, atau raspberry. 

Tutup dengan yoghurt dan berry, bisa langsung dimakan atau masukkan ke lemari pendingin untuk menu sarapan praktis dan menyehatkan.


Yoghurt and Berry Medley

Menu sarapan yang satu ini tidak hanya praktis dan lezat, tapi juga kaya serat yang membuat perut kenyang lebih lama. 

Yoghurt and Berry Medley juga mengandung antioksidan yang cukup tinggi, disumbang oleh berries seperti strawberry, blueberry, dan raspberry, serta penambahan biji delima dan almond. 

Caranya cukup mudah, campurkan non fat yoghurt, fresh berries, sereal, biji delima, dan cacahan kacang almond.


Citrus Berry Smoothie

Membawa sarapan dalam perjalanan ke kantor? Bisa banget lho Bu. Simpan Citrus Berry Smoothie ini di dalam gelas yang mudah dibawa kemana-mana. 

Campuran buah berry dan jus jeruk ini menjadi sumber antioksidan untuk memerangi radikal bebas yang masuk setiap saat ke dalam tubuh. 

Siapkan non fat yoghurt tanpa rasa, berry, jus jeruk, susu bubuk, wheat germ, madu, dan ekstrak vanili. Campur jadi satu dan haluskan hingga lembut.


Banana Berry Breakfast Crumble

Pilihan sarapan kali ini tidak hanya lezat, tapi juga sehat dan mengenyangkan. Dalam wadah tahan panas atau Loyang, tata buah berry secukupnya dan beri irisan pisang di atasnya. Taburi campuran oatmeal dan flax seed sebagai topping dan sebarkan beberapa potongan mentega beku. 

Panggang selama 15-20 menit, santap selagi hangat dengan tambahan yoghurt. Yummy banget!

Ternyata tidak butuh waktu lama lho untuk menyiapkan sarapan yoghurt berry yang sehat, lezat, dan mengenyangkan. Selamat mencoba![]

Baca Juga:

Berita terkait
Pentingnya Pola Makan Gizi Seimbang saat New Normal
Untuk menghadapi New Normal sangat penting untuk memperhatikan pola makan gizi seimbang. Karena berpengaruh pada daya tahan tubuh atau imunitas.
Cara Menjaga Pola Makan Agar Tetap Sehat Usai Lebaran
Usai lebaran pola makan harus kembali normal dan pastikan asupan gizi tetap seimbang. Berikut tips menjaga pola makan agar tubuh tetap sehat.
Latihan dan Pola Makan ala Militer Seperti Enzo Allie
Kaum pria yang ingin terlihat keren dengan memiliki tubuh atletis bak anggota TNI yang tegap dan gagah kalian harus latihan khusus.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.