5 Penyakit Paling Mematikan yang Sering Dianggap Sepele

Penyakit-penyakit ini tanpa disadari banyak ditemui juga diderita orang di sekitar kita.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

TAGAR.id. Jakarta - Meskipun sering dianggap remeh, banyak tak menyadari ada beberapa jenis penyakit yang paling mematikan yang sebenarnya harus diwaspadai. Karena, penyakit-penyakit ini tanpa disadari banyak ditemui juga diderita orang di sekitar kita.

Selain itu, itu penyakit ini juga menjadi pemicu kematian paling banyak di dunia. Dilansir dari Healthline, berikut adalah penyakit paling mematikan yang harus diwaspadai.


1. Kanker trakea, bronkus dan paru-paru

Kanker pernapasan yang termasuk di dalam kanker trakea, laring, bronkus, dan paru-paru menambahkan angka kematian yang cukup besar.


2. Penyakit jantung iskemik atau arteri koroner

Penyakit ini didebut sebagai penyakit paling mematikan di dunia. Penyakit arteri koroner biasanya dikenal dengan coronary artery disease (CAD).

CAD terjadi saat pembuluh darah yang memasok darah ke jantung menjadi menyempit. CAD yang tidak diobati bisa menyebabkan nyeri dada, gagal jantung dan aritmia.


3. Infeksi saluran pernafasan bawah

Penyakit ini penyebab utamannya adalah merokok, perokok pasif, dan racun lingkungan. Juga polusi rumah tangga yang dipicu oleh bahan bakar juga jamur pun mendapatkan peran terjadinya penyakit iniInfeksi Saluran Pernapasan Bawah

Infeksi saluran pernapasan bawah ini adalah infeksi pada saluran udara dan pau-paru. Infeksi ini bisa dipicu oleh berbagai macam penyebab, diantaranya adalah influenza atau flu, radang paru-paru, bronkhitis, dan tuberkulosis.


4. Stroke

Stroke terjadi saat arteri di otak tersumbat atau bocor. Hal ini membuat sel-sel otak yang kekurangan oksigen mulai mati dalam beberapa menit.

Selama terjadi stroke, seseorang merasakan mati rasa juga kebingungan. Gejala lain yang mungkin dirasakan ialah kesusahan berjalan juga melihat. Jika tidak diobati, stroke dapat menyebabkan kecacatan jangka panjang.


5. Penyakit paru obstruktif kronis

Penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) ialah penyakit paru–paru progresif jangka panjang yang membuat susah bernapas. Bronkitis kronis dan emfisema adalah jenis PPOK. Pada 2004, di seluruh dunia sekitar 64 juta orang hidup dengan penyakit ini. []


Baca Juga






Berita terkait
Cara Baru untuk Mengenali Gejala Stroke
Bawa penderita ke rumah sakit, kita dapat menggunakan metode FAST untuk mengenali gejala awal.
Sejarah Hari Stroke Sedunia 29 Oktober
Hari Stroke Sedunia diperingati setiap tanggal 29 Oktober dan petama kali dicanangkan oleh World Stroke Organization pada tahun 2004 di Kanada.
6 Gejala Stroke yang Tidak Boleh Diremehkan
Semakin cepat Anda terdeteksi terkena stroke, semakin baik pilihan pengobatannya yang dapat meminimalkan kerusakan.