PSM Makassar Pikir-pikir Menggelar Laga Uji Coba

Setelah terjungkal dari Piala Presiden lantaran kalah 0-1 dari Persipura Jayapura.
Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic akan menurunkan pemain lapis kedua saat kontra Kalteng Putra di turnamen Piala Presiden, Rabu (6/3). (Foto: Tagar/Rio Anthony)

Makassar, (Tagar 22/3/2019) - Setelah terjungkal dari Piala Presiden lantaran kalah 0-1 dari Persipura Jayapura, PSM Makassar memilih meliburkan skuadnya.

Hari ini, Kamis (21/3), liburan panjang itu telah selesai. Juku Eja kembali melakukan latihan rutin di Stadion Mattoanging Makassar.

Pelatih kepala Darije Kalezic mengaku, memanfaatkan waktu yang cukup panjang untuk meningkatkan kualitas tim sebelum menghadapi pertandingan selanjutnya di Piala AFC 2019.

"Permulaan dari aktifitas setelah beberapa hari free. Jadi kita mulai semua latihan. Seperti yang kita tahu, jadwalnya kita tidak memperbolehkan kita latihan seperti di minggu-minggu kemarin yang biasanya kita gunakan," ujar Darije di Makassar, Jumat (22/3).

Untuk diketahui, pasukan Ramang, akan kembali melakoni pertandingan lanjutan di grup H piala AFC CUP, Selasa (2/4/2019) mendatang, melawan klub asal Filipina, Kaya FC. Pertandingan tersebut akan berlangsung di stadion Pakansari Bogor.

Agar proses persiapan dan proses latihan yang dirancang jauh-jauh hari tidak terganggu, dirinya berpikir-pikir menggelar laga uji coba.

Pelatih berpaspor Bosnia tersebut memang sudah merancang program latihan untuk anak asuhnya. Salah satunya, dia ingin semua pemainnya mempunyai menit main yang sama

Program tersebut menurut Darije agar dia betul-betul mengenal seluruh karakter para pemainnya.

"Kalau kita main game internal jadi artinya semua pemain bisa main. Kalau kita mainkan pertandingan uji coba lawan yang lain, berarti kita harus bagi grup lagi. Itulah konsekuensi kalau kita mau cari tim untuk uji coba," jelasnya.

Kendati begitu, pelatih berusia 49 tahun ini tak ingin terlalu tergesa-gesa menentukan sikap. Mengingat waktu tersisah masih cukup panjang. Intinya, lanjut Darije, seluruh pemain bisa mendapatkan porsi merata dalam setiap pertandingan. Termasuk di persiapan melakoni laga selanjutnya nanti.

"Karena kita ada pertandingan dalam dua minggu ke depan. Maka dari sekarang kita pikirkan untuk bisa tingkatkan di semua area. Beberapa hal lain, dan kita punya waktu untuk melalukan itu dari sekarang," tutup Darije.

Baca juga: Eero Markkanen, Sang Predator Haus Gol Milik PSM Makassar

Berita terkait
0
Komisi VIII DPR Optimis Sentra Kemensos Jadi Multilayanan yang Bisa Penuhi Kebutuhan Masyarakat
Anggota Komisi VIII optimis, transformasi fungsi Sentra Kemensos menjadi multilayanan akan semakin meningkatkan pemenuhan kebutuhan masyarakat.