Begini Sosok Qifly Tamara di Mata Suporter PSM Makassar

Kepergian Qifly Tamara memberi duka mendalam bagi sepakbola Makassar hingga Indonesia. Ini sosok Qifly di mata suporter PSM.
Qifly Tamara saat berkostum PSM Makassar. (Foto: Tagar/Ist)

Makassar - Kepergian Qifly Tamara memberi duka mendalam bagi sepakbola Makassar hingga Indonesia. Termasuk duka bagi suporter PSM Makassar dimana pun berada.

Qifly Tamara meninggal dunia, Jumat 2 Oktober 2020 di
Rumah Kabupaten Bulukumba, pukul 07.00 pagi tadi. Di mata suporter Qifly merupakan pemain yang memiliki loyalitas tinggi terhadap klub.

Almarhum sangat dekat hubungannya dengan teman-teman suporter.

Selain itu, Qifly merupakan penyerang sayap yang memiliki talenta tinggi, cepat, lincah dan akurasi dalam mengumpan bola membuat striker PSM sangat mudah untuk mencetak gol.

Baca juga:

Presiden Red Gank, Sul Daeng Kulle merasa sedih atas meninggalnya Qifly Tamara. Sul menjelaskan, Qifly merupakan salah satu pemain yang memiliki loyalitas tinggi terhadap PSM Makassar.

Semasa memperkuat PSM, Qifly mengenakan nomor punggung 7, bagi Sul, nomor punggung tersebut merupakan pemain yang bertalenta tinggi.

"Sedari awal menggunakan nomor 7, bagi saya siapapun di PSM , pengguna nomor 7 adalah pemain dengan talenta di atas rata-rata," kata Sul kepada Tagar, Jumat 2 Oktober 2020.

Sul melanjutkan, loyalitas almarhum kepada PSM tidak diragukan lagi. Disaat pemain lain kabur karena PSM main di IPL, Qifly tetap berseragam klub kebanggaan masyarakat Sulsel itu.

"Selain itu di saat hampir semua kabur karena berpindah ke IPL beliau tetap hadir setia bersama PSM walau banyak klub yang meliriknya. Termasuk prestasi beliau mengantarkan PSM jauh dari zona degradasi," ujarnya.

Terpisah, panglima Laskar Ayam Jantan (LAJ) Uki Nugraha atau dikenal dengan sebutan Daeng Uki mengungkapkan, Qifly Tamara adalah pemain yang sangat dekat dengan suporter.

"Almarhum sangat dekat hubungannya dengan teman-teman suporter," kenang Daeng Uki.

Para suporter PSM Makassar merasa kehilangan. Sebab Qifly adalah mantan pemain PSM yang loyal selama membela Juku Eja

"Kami merasa sangat kehilangan dan berduka," tambah dia.

Salain itu, Sekjen Redgank, Sadakati Sukma merasa duka mendalam atas meninggalnya Qifly. Baginya, pemain kelahiran Bulukumba itu memiliki talenta dan mampu bersaing dengan senior-seniornya.

"Dia pemain muda berbakat saat itu, pemain yang tiba-tiba muncul dan mampu bersaing dengan pemain senior," katanya.

Selamat jalan Qifly Tamara, jasa-jasamu akan selalu dikenang oleh pemain, suporter dan pecinta PSM Makassar di manapun berada. []

Berita terkait
Liga 1 Ditunda, PSM Makassar Tetap Bertahan di Yogyakarta
Kompetisi Liga 1 2020 kembali ditunda setelah tak dapat izin laga dari Polri. Atas penundaan itu, PSM Makassar putuskan bertahan di Yogyakarta.
Suporter PSM Makassar Kecewa Jika Liga 1 Batal Digelar
Liga 1 dan 2 Indonesia musim 2020 tidak mendapatkan izin resmi dari Polri. Suporter PSM Makassar kecewa.
Kalahkan PSM Makassar? Persib Harus Siapkan Skuat Terbaik
Persib Bandung harus dalam kondisi terbaik bila ingin mengalahkan PSM Makassar di Liga 1 2020. Persib akan lakoni laga tandang lawan PSM.
0
Kesehatan dan Hak Reproduksi Adalah Hak Dasar
Membatasi akses aborsi tidak mencegah orang untuk melakukan aborsi, hal itu justru hanya membuatnya menjadi lebih berisiko mematikan