Pengusir Dahaga Es Buah PK Legendaris Yogyakarta

Yogyakarta dikenal sebagai pusat kuliner yang beragam. Salah satunya es buah. Di kota ini, ada es buah PK. Harganya murah untuk pengusir dahaga.
Es Buah PK Yogyakarta. (Foto: Tagar/Evi Nur Afiah)

TAGAR.id, Yogyakarta - Meniti jalan ke jantung kota, senyum kecerian selalu terpancar setiap sedutnya. Tagar jumpai kuliner legendaris es PK yang terletak di Jalan Jalan Pakuningratan No.76 A, Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Yogyakarta dikenal sebagai Kota Wisata. Ragam kuliner pun tersaji untuk memanjakan lidah wisatawan. Jika menjejakkan kaki di Yogyakarta, serasa tidak akan kehabisan pilihan ingin menikmati kuliner makan dan minuman jenis apa pun.

Tak ada salahnya jika menjajal Es Buah PK. Tagar pun mencobanya untuk melepas dahaga. Terkadang cuaca di Yogyakarta berubah-ubah dari panas ke hujan atau pun sebaliknya.

Tiba di lokasi, Es Buah PK ternyata ramai dan banyak diminati. Meskipun lokasinya yang terbilang sempit dan pinggir jalan, namun keberadaan Es Buah PK mampu membuat pengendaraa rela berhenti dan parkir untuk mencicipi es ini.

Siapa pun yang membaca tulisan PK, akan bertanya-tanya arti singkatan itu. Sungguh menggelitik, ketika Tagar tahu PK adalah nama jalan di mana penjual menggelar lapaknya. "PK adalah nama jalan mbak, Pakuningrat," ucap pedagang saat mempesan Es Buah PK.

Es buah ini berisikan potongan buah nangka, sawo, alpukat, cincau, agar-agar dan kelapa muda. Pantas saja para pembeli rela antre untuk dapat merasakan segarnya Es Buah PK ini. Selain es ternyata ada bakso juga loh. Satu porsi es buah di hargai Rp 8.000 dan untuk bakso dihargai Rp 12.000.

PK adalah nama jalan mbak, Pakuningrat.

Es buah PK ini buka setiap hari, dari pukul 10.00 sampai pukul 18.00. Selain ada di jalan Pakuningratan, es buah PK ini juga buka di Jalan Kyai Mojo Klajuran dan Jalan Godean Yogyakarta.

Sekarang Tagar tahu mengapa Es Buah PK banyak diminati pengunjung, es satu ini masih menggunakan es yang diparut. Rasanya seperti balik ke masa dahulu di mana es semacam ini mudah sekali ditemukan.

Untuk baksonya, ada tetelan gorengan yang begitu renyah ketika dikunyah. Perpaduan es buah dan bakso cukup membuatnya kenyang. Untuk masalah makanan, Yogyakarta memang tidak pernah menawarkan harga yang menguras kantong. Sebagai pendatang atau wisatawan, Yogyakarta memang kota yang cocok untuk disinggahi siapa pun.

Nah untuk kamu yang berencana berlibur di Yogyakarta, jangan khawatir, kota berslogan Berhati Nyaman ini tidak pernah kehabisan hal-hal menyenangkan, mulai dari makanan, wisata hingga budayanya yang masih sangat kental di sini. []

Baca Juga:

Berita terkait
Tujuh Khasiat Buah Pala untuk Kesehatan
Buah pala selain untuk olahan makanan ternyata memiliki banyak khasiat untuk kesehatan, apa saja?
Lima Kuliner Sidoarjo Buat Lidah Bergetar
Ada beberapa kuliner unik dapat ditemui saat berkunjung atau liburan ke Sidoarjo, Asal Saiful Ilah yang ditangkap OTT KPK itu. Berikut ulasannya.
Icip-icip Kelezatan Lima Kuliner Khas Pulau Natuna
Natuna, namanya sedang ramai dibicarakan, perebutan dengan Cina isu yang kian menghangat. Sebelum itu, icip-icip kelezatan kulinernya dulu.
0
Pemkot Tangerang Didesak Agar Segera Bentuk Komisi Penanggulangan AIDS Kota (KAPK) Tangerang
Sudah lebih satu tahun sejak Perda AIDS Kota Tangerang disahkan tapi Pemkot Tangerang belum bentuk Komisi Penanggulangan AIDS Kota Tangerang