Ini Penyebab Hilangnya Mahasiswi di Mamuju Sulawesi Barat

Keluarga menduga, persoalan uang kuliah yang tertungak yang menyebabkan mahasiswi di Mamuju pergi dari rumahnya.
Wilda Wati, 20 tahun, mahasiswi asal Bonehau, Kabupaten Mamuju, Sulbar, hilang sejak Rabu, 4 November 2020. Ia dicari keluarga. (Foto: Dok Tagar/Eka Musriang)

Mamuju - Keluarga menduga, tunggakan pembayaran biaya kuliah penyebab menghilangnya mahasiswi asal Bonehau, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), Wilda Wati, 20 tahun.

"Pembayaran kuliahnya sudah satu tahun menunggak. Mungkin itu yang membuatnya menghilang," kata paman Wilda Wati, Rusliadi kepada Tagar, Selasa 10 November 2020.

Kabarnya, Wilda Wati saat ini berada di Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Rusliadi mengungkapkan, hingga kini, pihak keluarga sudah mendapat kabar keberadaan Wilda Wati, namun nomor handphonenya belum dapat dihubungi.

Baca juga:

"Kabarnya, Wilda Wati saat ini berada di Kota Palu, Sulawesi Tengah," katanya.

Sementara itu, salah satu kerabat Wilda, Tina mengungkapkan, Wilda pernah mengatakan kalau dirinya sedang memiliki beban pikiran.

"Wilda bilang sama saya kalau dia lagi banyak pikiran," kata Tina kepada Tagar, saat dikonfirmasi via gawainya.

Kalau soal kuliahnya, kata Tina, memang Wilda sudah jarang membahas. Karena setahunya, akhir-akhir ini, Wilda jarang masuk kuliah.

"Tetapi saya juga tidak terlalu tahu karena dia sudah pindah fakultas," katanya.

Diketahui sebelum, Wilda menghilang Rabu 4 November 2020 kemarin, mahasiswi asal Bonehau, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), yang kuliah di salah satu universitas di Mamuju Sulbar itu, meninggalkan sepucuk surat untuk orang tuanya.

"Suratnya itu ditaruh di atas lemari pakaian diantara tumpukan pakaiannya," kata paman Wilda Wati, Rusliadi kepada Tagar, Senin 9 November 2020. []

Berita terkait
Mamuju Tengah Diguncang Gempa 5,1 SR, Tak Berpotensi Tsunami
BMKG Majene belum memastikan apakah ada kerusakan rumah warga akibat gempa bumi magnitudo 5,1 yang mengguncang Mamuju Tengah pagi tadi.
Dinas Koperasi Mamuju Bantah Adanya Pemotongan Banpres UMKM
Dinas Koperasi Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), bantah adanya dugaan pemotongan Banpres UMKM
Polisi Tetapkan Tersangka Penyalahgunaan BLT di Mamuju
Salah gunakan BLT, polisi tetapkan seorang pejabat di Kelurahan Rangas Kecamatan Simboro Kabupaten Mamuju sebagai tersangka.