Suka Salmon? Ini Risiko Makan Salmon Mentah bagi Kesehatan

Salmon memiliki banyak manfaat kesehatan, menjadikannya pilihan populer di kalangan pemakan makanan laut. Begini risiko makan salmon mentah.
Salmon mentah. (Foto: Tagar/Ireallylikefood)

TAGAR.id, Jakarta - Salmon memiliki banyak manfaat kesehatan, menjadikannya pilihan populer di kalangan pemakan makanan laut. Hidangan yang dibuat dengan ikan mentah merupakan makanan tradisional bagi banyak budaya. Contoh populernya adalah sashimi, yakni hidangan Jepang dengan irisan tipis ikan mentah.

Budaya lain menggunakan salmon mentah untuk menyiapkan makanan seperti ceviche atau salmon asap. Salmon asap tidak dimasak melainkan diawetkan dengan menggunakan asap. 

Seperti bentuk salmon mentah lainnya, USDA mengatakan aman untuk dimakan jika disimpan dalam lemari es dan disegel vakum. Meskipun makan salmon mentah cukup umum, ada risiko dengan memakan segala jenis ikan mentah atau makanan laut seperti.


1. Parasit

Beberapa jenis ikan mentah, termasuk salmon, mengandung parasit yang bisa membuat Anda sakit. Parasit ini biasanya dihancurkan oleh panas saat memasak tetapi juga dapat dihilangkan dengan membekukan ikan jika Anda ingin memakan salmon mentah.


2. Ikan yang tidak fresh

Saat membeli ikan salmon mentah untuk disiapkan di rumah, banyak orang mencari kesegaran ikan salmon ini sebagai kelas ikan sushi. Nama ini digunakan untuk memberi gambaran kepada konsumen tentang kesegaran atau kualitas ikan. 

Ini berarti bahwa setiap ikan mentah secara teknis dapat diberi label sebagai kelas sushi. Banyak toko menggunakan istilah ini untuk menggambarkan ikan segar mereka yang tersedia.


3. Bakteri

Risiko lain memakan salmon mentah adalah bakteri. Dua jenis keracunan makanan yang umum dialami orang karena memakan ikan mentah adalah salmonella dan Vibrio vulnificus. Sementara salmonella lebih umum, Vibrio vulnificus adalah bakteri yang hidup di air asin yang hangat.


4. Ikan terkontaminasi

Makan salmon mentah atau makanan laut mungkin tidak aman karena terkontaminasi. Hal ini dapat terjadi bahkan ketika ikan berkualitas tinggi bersentuhan dengan benda seperti pisau atau piring yang memiliki kuman di atasnya. Di restoran, risiko ini dapat terjadi jika koki tidak menggunakan alat masak atau sarung tangan yang bersentuhan dengan bahan mentah lainnya.

Ada beberapa hal yang harus Anda pikirkan saat makan salmon mentah. Bagi orang-orang tertentu, sama sekali tidak aman mengonsumsi salmon mentah. Ini termasuk wanita hamil, Orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah, Anak kecil, Orang tua, dan Orang yang menggunakan obat penekan kekebalan.

(Putri Fatimah)


Berita terkait
5 Manfaat Mengonsumsi Ikan Lele Bagi Kesehatan
Lele adalah jenis ikan air tawar yang mampu menjadi sumber protein hewani cukup tinggi.
7 Manfaat Ikan Air Tawar Bagi Kesehatan
Berbagai manfaat ikan air tawar pada dasarnya baik itu ikan laut maupun ikan air tawar mengandung nutrisi. Berikut manfaat ikan air tawar.
4 Jenis Ikan Terbaik untuk Dikonsumsi
Omega 3 pada ikan telah terbukti mengurangi peradangan dan mengurangi risiko penyakit jantung, juga penting untuk perkembangan prenatal pada bayi.
0
Perlu Sinergi Membangun Food Estate
Program food estate yang dicanangkan pemerintah harus menjadi tanggung jawab bersama dalam kesuksesannya.