Sofyan Siregar, Birokrat Muda dan Energik di Binjai

Wali Kota Binjai HM Idaham menunjuk birokrat muda dan energik Sofyan Syahputra Siregar menjadi Kabag Umum.
Sofyan Siregar bersama sang istri, Suci Anggun Pratiwi. (Foto: Tagar/Jufri Pangaribuan)

Binjai - Wali Kota Binjai, HM Idaham baru saja menunjuk birokrat muda dan energik Sofyan Syahputra Siregar menjadi Kepala Bagian (Kabag) Umum Sekretariat Daerah Kota Binjai, Sumatera Utara.

Alumnus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Sumedang, Jawa Barat tersebut lahir pada 31 Maret 1987, masih berusia 32 tahun.

"Tahun ini (2020) aku sudah 33 tahun," kata Sofyan saat di ruang kerjanya, Rabu 8 Januari 2020.

Anak pasangan dari Hasian Siregar dan almarhumah Supida tersebut bercerita, awalnya dia sama sekali tidak memprioritaskan menjadi aparatur sipil negara (ASN).

Sofyan lebih mengidolakan untuk mencoba sekolah kedinasan di Akademi Kepolisian (Akpol) atau Akademi Militer (Akmil). Akan tetapi, usahanya untuk ke sana tidak membuahkan hasil.

"Tapi aku tidak putus asa. Aku juga berencana akan mencoba untuk menjadi polisi atau tentara dari jalur lain," kenangnya.

Alasan suami Suci Anggun Pratiwi untuk memilih langsung bekerja, karena tidak ingin membebani kedua orang tuanya. "Gimana lah. Kalau kita laki-laki ini kan, agak susahnya untuk masalah kuliah," sebutnya sembari tertawa.

Kemudian, tahun 2005 lalu ada salah satu kerabat keluarganya menawarkan agar Sofyan mencoba sekolah kedinasan IPDN. "Alhamdulillah, aku lolos ke IPDN. Itulah awalnya," kata mantan Kabag Kesra Setda Kota Binjai tersebut.

Setelah empat tahun mengenyam pendidikan di IPDN, tahun 2009 Sofyan lulus dan langsung ditempatkan sebagai staf di Tata Pemerintahan (Tapem) Binjai.

"Waktu itu, siapa lulusan IPDN kembali ke daerah asal. Sekarang kan sudah beda. Semua disilang," tambahnya.

Bagi kami, di mana pun ditempatkan harus bekerja dengan ikhlas dan memprioritaskan pekerjaan

Setelah dari Tapem, Sofyan digeser sebagai staf di Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Binjai. Saat itu, kepala dinas Bappeda dijabat oleh mantan Sekda Kota Binjai, Elyuzar Siregar.

Di sana, Sofyan bekerja selama satu tahun. Selanjutnya, dia ditunjuk sebagai Sekretaris Lurah di Jati Makmur. "Sebagai Sekretaris Lurah, hanya 8 bulan," akunya.

Pentingnya pendidikan untuk menunjang kariernya, Sofyan pun kembali melanjutkan kuliah di Universitas Medan Area (UMA) mengambil jurusan Administrasi Pemerintahan.

Akhirnya, Sofyan lulus menyandang gelar Magister Administrasi Pemerintahan. "Pendidikan ternyata penting. Selain disiplin bekerja, kita harus mengutamakan pendidikan," katanya lagi.

Setelah delapan bulan, karier Sofyan terus meningkat. Dia dipercayakan menjabat sebagai Kepala Seksi Pemuda dan Olahraga (Kasi Pora) di Kecamatan Binjai Barat.

Kemudian, tahun 2012 Sofyan memilih untuk membangun bahtera rumah tangga bersama sang istri, Suci Anggun Pratiwi yang saat ini bekerja sebagai tenaga guru honorer di salah satu Sekolah Dasar di Kota Binjai.

Usai itu, Sofyan ditunjuk menjadi Kasubbag Protokoler Wali Kota Binjai. Selama dua tahun di situ, Sofyan mengaku pekerjaannya lebih banyak, karena harus mempersiapkan seluruh kegiatan Wali Kota Binjai.

Dua tahun kemudian, Sofyan menjabat Kepala Bidang (Kabid) Perizinan pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kota Binjai.

"Bagi kami, di mana pun ditempatkan harus bekerja dengan ikhlas dan memprioritaskan pekerjaan. Kalau hal itu kita lakukan, percayalah, rezeki (bukan uang) itu akan berjalan terus," ujar dia.

Selanjutnya, April 2019 lalu, dia menjabat Kabag Kesra Kota Binjai. Delapan bulan di sana, Sofyan dipercayakan menjadi Kabag Umum Pemko Binjai melalui SK Wali Kota Binjai HM Idaham Nomor 188.45-08/K/Tahun 2020. []

Berita terkait
Profil Tim Advokasi Novel Baswedan
Saat kasus Novel Baswedan larut dalam kegelapan, mereka yang tergerak membelanya membentuk Tim Advokasi Novel Baswedan. Berikut profil mereka.
Profil Gua Lele Karawang yang Mempesona
Bentang Karts Karawang menyimpan puluhan gua yang keindahannya belum banyak diketahui orang. Termasuk Gua Lele yang kaya stalaktit dan stalakmit.
Profil Syamsuddin Haris Anggota Dewan Pengawas KPK
Syamsuddin Haris, peneliti senior di LIPI, dilantik Presiden Jokowi jadi Dewas KPK periode 2019-2023 di Istana Negara, Jakarta, 20 Desember 2019
0
Putra Mahkota Arab Saudi Melawat ke Turki
Persiapan untuk menghadapi kunjungan Presiden Joe Biden, Putra Mahkota Arab Saudi lakukan lawatan regional kali ini ke Turki