Chelsea Menang di Liga Champions, Lampard: untuk Abramovich

Kemenangan besar diraih Chelsea di Liga Champions saat menghadapi Krasnodar. Kemenangan ini ditujukan pemilik Chelsea, Roman Abramovich.
Chelsea menghajar Krasnodar 4-0 dalam duel yang bisa disaksikan penonton di Grup E Liga Champions di Stadion Krasnodar, Kamis, 29 Oktober 2020 dini hari WIB. Tampak pemain Chelsea Hakim Ziyech dihalangi pemain Krasnodar di laga itu. (Foto: Tagar/standard.co.uk)

Jakarta - Kemenangan besar diraih Chelsea di Liga Champions dalam lawatan ke Rusia. Chelsea menghajar Krasnodar 4-0 dalam duel yang bisa disaksikan penonton di Grup E di Stadion Krasnodar, Kamis, 29 Oktober 2020 dini hari WIB. Kemenangan ini, menurut manajer Frank Lampard, ditujukan kepada pemilik klub, Roman Abramovich. 

Lampard mengaku senang saat pertandingan bisa disaksikan tidak kurang 11 ribu penonton di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Kebetulan lagi, pertandingan sepak bola di Rusia memang bisa disaksikan penonton. 

"Sangat luar biasa kembali bermain di hadapan penonton. Mereka menghadirkan atmosfer yang mengesankan," ucap Lampard seperti dikutip laman UEFA. 

Kami selalu merasa didukung pemilik klub ini, apakah dia berada di sini untuk menyaksikan pertandingan atau tidak

Di antara ribuan penonton yang menyaksikan laga, ada sosok istimewa bagi Chelsea, yaitu Abramovich. Ya, salah satu orang terkaya di Rusia ini sudah tak pernah menyaksikan lagi timnya bertanding selama 15 bulan terakhir. 

Kini, dia bisa menonton saat Chelsea mengunjungi Rusia menghadapi Krasnodar. Sebelumnya, Abramovich menyaksikan pertandingan Chelsea dalam uji coba melawan RB Salzburg pada Juli 2019. Ini untuk terakhir kali, pria yang kekayaannya mencapai Rp 140 triliun ini, menonton laga The Blues

Bukan karena apa, dirinya memang sudah tak bisa lagi menyaksikan pertandingan Chelsea di Inggris. Abrahomovic sudah tidak bisa masuk ke negara itu selama 3 tahun terakhir karena bermasalah dengan visa barunya. 

Meski tak bisa menyaksikan langsung saat Chelsea bertanding atau datang ke markas klub, namun Abramovich sepenuhnya mendukung tim. Saat klub sudah bebas dari sanksi dan bisa membeli pemain, Abramovich mengizinkan klub mengeluarkan dana sampai 250 juta poundsterling untuk memboyong pemain, termasuk Timo Werner, Kai Havertz sampai kiper Edouard Mendy.

Krasnodar vs ChelseaLaga Krasnodar melawan Chelsea di Grup E Liga Champions bisa disaksikan penonton. Laga digelar di kandang Krasnodar di Stadion Krasnodar, Kamis, 29 Oktober 2020 dini hari WIB. Chelsea menang 4-0 di lga itu. (Foto: Tagar/standard.co.uk)

"Saya tahu, dia menyaksikan pertandingan. Kami selalu merasa didukung pemilik klub ini, apakah dia berada di sini untuk menyaksikan pertandingan atau tidak," ujar Lampard. 

"Bila ada dia menyaksikan pertandingan, ini menjadi bonus bagi saya. Beberapa staf saya memang sempat bertemu dan berbicara dengan dia. Saya tak bisa bertemu karena masih di ruang ganti bersama tim. Saat pemain melakukan pemanasan, saya sudah tak melihat dia," kata dia lagi. 

Chelsea Terlalu Perkasa Bagi Krasnodar

Di laga itu, Chelsea tampil perkasa. Mereka langsung menggebrak pertahanan tuan rumah. Bahkan klub London Barat itu seharusnya sudah unggul saat mendapat hadiah penalti di menit 14. Namun eksekusi Jorginho masih membentur tiang. Sedangkan sepakan Werner yang menyambut bola rebound juga gagal. 

Beruntung ada Callum Hudson-Odoi yang tidak melakukan kesalahan saat menyelesaikan umpan dari Havertz di menit 37. Skor 1-0 untuk Chelsea bertahan sampai akhir babak pertama. 

Chelsea baru bisa menambah gol pada paruh ke-2 babak ke-2 saat kembali mendapat penalti setelah pemain tuan rumah Aleksandr Martynovich menyentuh bola di kotak terlarang. Kali ini, eksekusi dilakukan Werner. Hasilnya, striker tim nasional Jerman ini mampu memperbesar keunggulan di menit 76. 

Chelsea tak terbendung. Hanya berselang 3 menit, Hakim Ziyech mencetak gol pertama bagi Chelsea. Dia pun mengubah skor menjadi 3-0.

Selanjutnya, Christian Pulisic memantapkan kemenangan The Blues. Dia mencetak gol pada injury time dan menutup laga dengan skor 4-0. 

Lampard menunjukkan kepuasan dengan kemenangan meyakinkan itu. Apalagi tim tak kebobolan di pertandingan itu. Dia berharap kemenangan ini juga menyenangkan Abramovich.  

Baca juga:

Menang 4 Gol di London Derby, Chelsea Masuk 4 Besar

Bos Chelsea Diduga Danai Organisasi Pemukim Israel Ilegal

"Saya puas karena tim menunjukkan penampilan terbaik. Kami mencetak 4 gol dan tak kebobolan saat bermain di negaranya. Saya berharap ini membuat dia senang," ucapnya. 

Kemenangan ini menjadikan Chelsea naik ke peringkat pertama dengan poin 4. Sama dengan Sevilla yang menaklukkan Stade Rainnes 1-0, namun Chelsea unggul selisih gol. []

Berita terkait
Jadwal Liga Champions: Tantangan Man Utd dan Chelsea
Manchester United dan Chelsea menghadapi tantangan berat di Liga Champions. Man Utd menghadapi RB Leipzig dan Chelsea ditantang Krasnodar.
Man Utd Vs Chelsea, Bisa Apa Red Devils Andalkan Cavani
Striker veteran Edinson Cavani melakukan debut saat Manchester United menghadapi Chelsea, malam ini. Mampukah dia memenuhi ekspetasi Man Utd?
Bobol di Menit Terakhir, Duo Jerman Gagal Menangkan Chelsea
Duo Jerman, Timo Werner dan Kai Havertz, mencetak gol bagi Chelsea. Namun Chelsea gagal mengalahkan Southampton di Liga Premier Inggris.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.