Cara Download Free Fire Advanced Server

Garena telah membuka kembali Free Fire Advanced Server untuk penggunanya. Berikut cara download Free Fire Advanced Server.
Free Fire. (Foto: Garena)

Jakarta - Pengembang video game asal Singapura, Garena, kembali membuka Free Fire Advanced Server untuk penggunanya. Untuk bisa memainkan game ini, berikut adalah cara download Free Fire Advanced Server.

Langkah pertama untuk mengunduh FF Advanced Server adalah harus mendaftar di laman https://ff-advance.ff.garena.com/id, lalu registrasi log-in melalui akun Facebook untuk mengisi dan mengunduh file APK Free Fire Advance Server.

Dilansir dari laman resmi Garena, Rabu, 20 Mei 2020, pendaftaran untuk Free Fire Advanced Server akan dibuka dalam dua gelombang. Gelombang pertama sudah dibuka sejak 15 Mei hingga 20 Mei 2020. Kemudian untuk gelombang kedua akan dibuka pada 21 Mei hingga 24 Mei 2020.

Garena mengatakan bahwa hanya ada 50.000 pemain yang bisa mencoba Free Fire Advanced Server. Namun semuanya tidak bisa masuk sekaligus dalam Advanced Server, karena server tersebut hanya bisa menampung 5.000 pemain. Artinya, pemain di Adcanced Server akan bermain secara bergantian.

"User terpilih diwajibkan membantu melaporkan Bug yang ditemukan di server Free Fire Advanced serta memberikan masukan untuk fitur yang mungkin akan dirilis," kata Garena.

Berikut langkah-langkah untuk mengunduh Free Fire Advanced Server:

  • Masuk ke laman https://advance.ff.garena.com/id
  • Scroll ke bawah, kemudian klik tombol log-in Facebook
  • Masukkan username dan password Facebook
  • Setelah berhasil masuk, pengguna akan menemukan tombol download app
  • Klik tombol download apps dan tunggu waktu download selesai
  • Setelah selesai download, langsung install aplikasi seperti biasa

[]

Berita terkait
Kolaborasi PUBG Mobile-Qualcomm untuk Battle Royale
PUBG Mobile nantinya akan didukung oleh chipset terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 865.
Gim Fortnite Terbitan Epic Games ada di Playstore
Game battle royale terbitan Epic Games, Fortnite, kini dapat diunduh secara gratis di Google PlayStore dan Appstore.
Telkom Diminta Segera Blokir Game PUBG
Mendukung Fatwa Haram yang dikeluarkan oleh MPU Aceh, Pemko Lhokseumawe menyurati PT Telkom untuk segera memblokir game PUBG.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.