Tak Terima Diputuskan, Pria di Makassar Aniaya Pacar

Karena tak ingin diputuskan hubungan asmaranya, Jusriadin alias Jeje, 32 tahun tengah menganiaya DA pacarnya. Ini kronologinya
Pelaku penganiayaan saat diamankan polisi. (Foto: Tagar/Polisi)

Makassar - Karena tak ingin diputuskan hubungan asmaranya, Jusriadin alias Jeje, 32 tahun tega menganiaya DA yang merupakan kekasihnya sendiri hingga mengalami luka-luka, Minggu 30 Agustus 2020.

Akibat perbuatannya, warga Jalan Belaka, Kelurahan Taeng, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan ini, harus mendekam dibalik jeruji besi Polsek Panakukkang, setelah dilaporkan oleh pacarnya sendiri.

Pelaku dan korban dalam status pacaran. Pelaku tak terima saat korban meminta untuk putus.

Kasi Humas Polsek Panakukkang, Bripka Ahmad Halim mengatakan, penganiayaan ini terjadi karena masalah asmara.

"Pelaku dan korban dalam status pacaran. Pelaku tak terima saat korban meminta untuk putus, tetapi pelaku emosi hingga melakukan penganiayaan terhadap korban," kata Bripka Ahmad Halim.

Bripka Ahmad Halim menuturkan pihaknya mengamankan pelaku penganiayaan terhadap seorang wanita setelah mendapatkan informasi dari masyarakat.

"Pelaku kami amankan di lokasi kejadian di dalam kamar hotel di Jalan Boulevard, lalu di bawa ke polsek. Mereka sebelumnya pesan kamar hotel sebelum terlibat cekcok yang berujung pada penganiayaan," ungkapnya.

Jusriadin alias Jeje kini telah berada di Mapolsek Panakukkang guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

"Jeje mengakui telah menganiaya pacarnya dengan memukul korban pakai sendal dan tangan kosong. Barang buktinya berupa sendal telah kami amankan," katanya. []

Berita terkait
Motif Penganiayaan Balita hingga Meninggal di Sleman
Seorang pria menganiaya balita anak pacarnya hingga meninggal di Sleman, Yogyakarta. Alasannya karena jengkel si balita masih sering mengompol.
Polda Sumut Tahan 6 Polisi Kasus Penganiayaan Saksi
Polda Sumut menahan 6 orang personel Polsek Percut Sei Tuan, Polrestabes Medan dalam kasus dugaan penganiayaan saksi pembunuhan, bernama Sarpan.
Surat Anak Korban Penganiayaan di Padang ke Presiden
Sebuah video seorang anak di Padang menjadi korban penganiayaan beredar dan viral di media sosial. Anak tersebut juga mengirim surat untuk Jokowi.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.