Resep Kimchi, Makanan Tradisional Korea

Biasanya kimchi dinikmati berbarengan dengan soup atau ramen, seperti yang sering terlihat dalam adegan di drama Korea.
Gambar Kimchi (Foto:Tagar/pixabay)

TAGAR.id, Jakarta - Di Korea, kimchi merupakan makanan tradisional yang difermentasi. Biasanya kimchi dinikmati berbarengan dengan soup atau ramen, seperti yang sering terlihat dalam adegan di drama Korea. 

Pokoknya selama pembuatan bumbu kimchinya sering-sering di koreksi rasanya sampe pas sama lidah kita

Untuk kalian yang ingin mencoba makan kimchi, bisa mencobanya dari rumah loh. Karena resepnya tidak begitu sulit. Salah satu mahasiswi Indonesia yang sedang menempuh pendidikan, Jurusan Bahasa Korea, sebut saja Ayu berbagi resep kimchi yang mudah dan dijamin enak.

Untuk membuat kimchi yang harus dipersiapkan pertama-tama adalah bahan. Diantaranya Sawi putih, garam, bubuk cabe gochugaru, tepung beras, madu, kecap asin, gula, kaldu, jeruk nipis dan bawang putih.

"Untuk beli gochugaru bisa dibeli di marketplace seperti shopee, ada yang jual share in jar juga," katanya saat berbagi resep dengan Tagar, Sabtu, 19 Desember 2020.

Awalnya dia membuat kimchi menggunakan bubuk cabe aida tetapi menurutnya tidak begitu pas. Kemudian kali kedua ia mencoba menggunakan gochugaru bubuk cabe rasanya jadi lebih enak. Menurutnya gochugaru bubuk cabe korea bukan hanya sekedar bubuk cabe tetapi ada rempah-rempah yang membuat masakan jadi lebih terasa. 

"Pokoknya kuncinya di gochugaru sih soalnya bubuk cabe korea tu kayak ada rempahnya ngga cabe doang gitu rasanyaaa," katanya.

Pertama fermentasi sawi putih yakni dengan cara cuci sawi putih hingga bersih, lalu setiap helai sawi diberikan garam, setelah semua sawi diberi garam masukan kedalam toples selama 8-12 jam. Sebelum ke tahap selanjutnya cek terlebih dahulu apakah sawinya sudah bisa dipakai atau belum. Cara mengeceknya lipat atau gulung sawi tersebut, jika patah tandanya belum bisa, jika tidak patah berarti sudah bisa ke tahap selanjutnya.

Setelah itu cuci sawi sebanyak 3-4 kali hingga bersih, tetapi di cucian yang terakhir wajib menggunakan air matang. Langkah selanjutnya larutkan beberapa sendok tepung beras dengan air hangat. Setelah larutan tepung beras merata tambahkan bubuk gochugaru. Untuk takaran tepung beras dan gochugaru sama besarnya, dan sesuai dengan besarnya sawi/sesuai dengan kebutuhan.

Jika larutan tepung beras dan bubuk gochugaru sudah merata bisa tambahkan madu dan kecap manis. Tingkat kemanisan cukup sesuaikan dengan selera masing-masing. Setelah itu aduk rata kembali dan pastikan sampai membentuk semacam pasta.

Selanjutnya siapkan wadah baru, lalu masukan kaldu yang dilarutkan menggunakan air hangat setelah itu berikan setengah perasan jeruk nipis, dan aduklah kedua bahan tersebut. Setelah itu haluskan beberapa buah bawang putih.

Bawang putih yang sudah halus lalu dimasukkan kedalam bumbu yang sudah menjadi pasta tadi. Jangan lupa tambahkan juga air kaldu yang telah ditambahkan perasan jeruk nipis. Ketika semua bahan tercampur rata, berikan sedikit demi sedikit madu, gula dan garam untuk melengkapi cita rasa kimchi. 

Terakhir baluri setiap helai sawi menggunakan racikan bumbu tadi. Terakhir masukkan ke dalam toples dan diamkan di suhu ruangan selama 2 hari agar bumbunya meresap kedalam sawi. Biasanya setelah 2 hari kimchi sudah bisa langsung disantap. 

"Kalau untuk jeruk nipis bisa juga digantikan dengan cuka. Dan ketika membuat kimchi sering-sering mencoba apakah rasanya sudah sesuai dengan lidah kita atau belum. Pokoknya selama pembuatan bumbu kimchinya sering-sering di koreksi rasanya sampe pas sama lidah kita," kata dia. []

(Handini)

Baca juga:

Berita terkait
Bibimbap, Makanan Korea Kesukaan SBY dalam Cerita Jansen Sitindaon
Wasekjen Demokrat Jansen Sitindaon cerita soal makanan Korea bernama Bibimbap. Makanan kesukaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Lima Destinasi Wisata di Indonesia untuk Para Penggemar Korea
Berikut tempat wisata di Indonesia yang mirip seperti di dalam serial Drama Korea (Drakor)
Resep Tempe Katsu Saus Asam Pedas, Nikmat dan Mudah
Begini cara mengolah tempe menjadi katsu. Meskipun terbuat dari tempe, rasanya tidak kalah nikmat dengan Katsu berisi daging ayam atau sapi.
0
Tok! Bos Jakpro dan Jajarannya Resmi Dicopot, Ini Penggantinya
Direktur Utama PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto berserta direksi lainnya resmi dicopot Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono.