PSM Terancam Tanpa Ferdinand Sinaga Lawan Kaya FC

Kekuatan PSM Makassar agak pincang dengan absennya pemain pilar saat melawan Kaya FC-Iloilo di Piala AFC. Namun pelatih tetap optimistis.
PSM Makassar saat menjalani latihan menjelang laga melawan Kaya FC di pertandingan Piala AFC di Stadion Panaad, Rabu (17/4) mendatang.

Jakarta, (Tagar 11/4/2019) - Kekuatan PSM Makassar agak pincang karena terancam kehilangan tiga pemain pilar saat menghadapi Kaya FC Iloilo di penyisihan Grup H Piala AFC. Meski demikian, pelatih Darije Kalezic tetap optimistis menghadapi laga tersebut. 

PSM tidak diperkuat bek Aaron Evans dan Zulham Zamrun karena akumulasi kartu dalam duel di kandang Kaya FC di Stadion Panaad, Rabu (17/4) mendatang. Di lini depan, PSM kemungkinan juga tidak diperkuat striker Ferdinand Sinaga yang mengalami cedera tangan kanan akibat salah saat jatuh. Akibatnya, tangan eks pemain Persib Bandung ini mengalami pembengkakan.  

Menurut pelatih Darije Kalezic cedera Ferdinand sesungguhnya tidak parah. Hanya, dia tak ingin mengambil risiko membawa Ferdinand ke Filipina bila belum sepenuhnya pulih dari cedera. 

 Kita lihat saja perkembangannya. Bila sudah fit, Ferdinand menjadikan tim lebih kuat lain.

"Ferdinand tidak ikut latihan bersama tim karena dia mengalami cedera di tangannya akibat salah jatuh. Saya senang setelah dicek tidak ditemukan patah tulang di tangannya,” kata Kalezic. 

Pelatih asal Bosnia ini mengaku sedikit waswas dengan cedera Ferdinand. Pasalnya, pemain tersebut dianggap paling layak menjadi penganti Eero Markkanen bila tidak dalam kondisi terbaik. Apalagi, striker Guy Junior sampai sejauh ini belum memberikan kontribusi positif terhadap Juku Eja.

“Saya tidak tahu sampai kapan Ferdinand harus absen karena tergantung berapa lama pembengkakan di tangannya sudah hilang. Kita lihat saja perkembangannya. Bila sudah fit, Ferdinand menjadikan tim lebih kuat lain," ujarnya. 

Di sektor belakang, absennya Evans memang bisa mempengaruhi soliditas pertahanan PSM. Meski demikian, Kalezic tetap optimistis menghadapi laga tersebut. Pasalnya, Munhar, pemain yang dipersiapkan tak sulit berduet dengan Abdul Rahman yang selama ini menjadi tandem Evans. 

"Abdul Rahman dan Munhar sudah pernah dimainkan bersama di Piala Presiden. Mereka memang hanya bermain selama satu babak. Meski demikian, duet mereka cukup bagus,” ujar Kalezic lagi. 

"Saya yakin bila kembali dimainkan bersama, mereka bisa tampil bagus. Ini memberi kesempatan kepada keduanya untuk menunjukkan penampilan terbaik," katanya. 

Tanpa Zulham, PSM masih memiliki pemain sayap yang tidak kalah cepat dan lincah, Bayu Gatra. Apalagi, gaya dan karakter permainan keduanya memang tidak jauh berbeda. Ini yang menjadikan kekuatan PSM tetap bisa diandalkan meski dinilai agak pincang. 

Saat ini, PSM menduduki peringkat dua di bawah Kaya FC. Kedua tim memiliki poin sama, namun Kaya FC memiliki head-to-head lebih baik setelah mereka bermain imbang 1-1 di kandang PSM. []

Baca juga: 

Jadwal PSM di Piala AFC Bentrok dengan Pemilu 2019, KPU Turun Tangan

Lawan Kaya FC, Dua Pemain Inti PSM Absen, Siapa Mereka?

Strategi PSM Makassar Hadapi Senjata Mematikan Kaya FC

Berita terkait