PSM Makassar Target Revans Saat Lawan Arema FC

PSM Makassar mendapat kesempatan untuk revans saat menjamu Arema di laga Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu malam ini.
PSM Makassar mendapat kesempatan melakukan revans saat menjamu Arema FC di laga Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu 16 Oktober 2019. Tim PSM menjalani latihan jelang lawan Arema FC. (Foto: Tagar/Aan Febriansyah)

Makassar - PSM Makassar mendapat kesempatan melakukan revans saat menjamu Arema FC pada laga tunda Shopee Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging, Makassar, Rabu 16 Oktober 2019 pukul 19.30 Wita. PSM juga membidik kemenangan sebagai upaya memperbaiki posisi di klasemen sementara. 

Lupakan rekor buruk PSM saat bermain di pertandingan tandang. Meski menelan kekalahan pada tiga laga away secara berturut-turut, kini tim Juku Eja mendapat kesempatan kembali ke jalur saat tampil di hadapan pendukungnya. 

Target tiga poin pun diusung. Tuan rumah ingin membalas kekalahan 0-2 saat bertandang ke markas Arema FC, 2 Oktober 2019 lalu. Usai tandang di Malang, kedua tim kembali bertemu di Makassar untuk menyelesaikan pertandingan yang tertunda. 

Di pertandingan terakhir saat melawan Arema FC, kami sesungghnya menciptakan banyak peluang. Namun kami gagal melakukannya. Kini, kami harus bisa merebut tiga poin

Pelatih Darije Kalezic tegaskan tak melupakan kekalahan melawan Arema FC yang merupakan laga terakhir sebelum kompetisi diliburkan sejenak. Di laga itu, PSM mampu mengimbangi tuan rumah. Arema baru bisa mencetak gol setelah PSM bermain dengan 10 orang.

Menurut dia, PSM memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Namun pemain gagal memaksimalkan peluang. Bahkan gawang PSM kebobolan sampai dua kali oleh Sylvano Comvalius dan M. Rafli. 

"Di pertandingan terakhir saat melawan Arema FC, kami sesungghnya menciptakan banyak peluang. Namun kami gagal melakukannya. Kini, kami harus bisa merebut tiga poin,” kata Kalezic. 

Menurut dia kekalahan di laga tersebut tidak terlepas dari dikartumerahnya Hasyim Kipuw di menit 54. Dirinya mendapat dua kartu kuning dalam jarak waktu yang berdekatan sehingga mempengaruhi mental pemain. 

Namun tim sudah melupakan hasil buruk itu dan menjadikannya sebagai motivasi untuk menaklukkan Arema FC sekaligus melakukan revans. Pelatih asal Bosnia ini menaruh kepercayaan terhadap pemain untuk meraih kemenangan.  

"Wasit memberi pemain kami dua kartu kuning dalam tempo dua menit. Akibatnya kami mengalami kekalahan. Jadi, kami ingin melakukan revans,” ujar eks pelatih Wellington Phoenix itu.

"Kami sudah tidak sabar menantikan pertandingan di hadapan suporter. Kami memulai laga baru di putaran kedua ini dengan tiga poin," jawabnya. 

Sementara, pelatih Arema FC Milomir Selija tegaskan timnya datang ke Makassar untuk meraih kemenangan. Menurut dia sukses menaklukkan PSM di Malang menjadi modal penting mereka untuk meladeni tuan rumah. 

"Kami datang tidak untuk bertahan. Arema datang untuk menang. Kami respek kepada PSM. Tetapi kami tidak hanya ingin bermain bagus tetapi juga meraih kemenangan," kata Milo, sapaannya. 

Saat ini, PSM masih tertahan di peringkat sembilan dengan poin 27. Bila menang, posisi tim memang tak berubah, Namun PSM bisa merapatkan jarak poin dengan tim di atasnya dan kemudian berupaya melampaui posisi mereka. 

Pasalnya PSM baru menyelesaikan 19 pertandingan. Sedangkan tim-tim di atas mereka sudah menyelesaikan 20 atau 21 pertandingan. Arema sendiri menduduki posisi lima dengan poin 34. []

Berita terkait
Pengamanan Tidak Siap, Laga PSM Vs Persipura Ditunda
Laga lanjutan Liga 1 2019 antara PSM Makassar melawan Persipura Jayapuran di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Sulsel, ditunda. Ini alasannya
Arema FC Siapkan Strategi Khusus Redam PSM
Arema FC menyiapkan strategi khusus untuk meredam agresivitas PSM Makassar di laga Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Rabu 2 Oktober 2019.
PSM Tidak Ingin Kalah Lagi di Pertandingan Tandang
PSM Makassar ingin menghapus rekor buruk di laga tandang saat menghadapi tuan rumah Arema FC di Liga 1 2019 di Malang, Rabu 2 Oktober 2019.
0
Mensos Kobarkan Semangat Wirausaha Ribuan Ibu-ibu KPM PKH
Menteri Sosial Tri Rismaharini membakar semangat para penerima manfaat yang hadir di Pendopo Kabupaten Malang, Sabtu, 25 Juni 2022.