Petani Muda Bantaeng Sumbang Sayur ke Warga

Petani muda di Kabupaten Bantaeng membagikan sayur gratis kepada warga yang terdampak akibat Covid-19.
Jamal, Petani Muda sekaligus Ketua Mapia, menyalurkan bantuan sayuran di Posko Penanggulangan Covid-19 Bantaeng. (Foto: Tagar/Fitriani Aulia Rizka)

Bantaeng - Efek pandemi covid-19, membuat pemuda di Desa Uluere, Kecamatan Sinoa, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi selatan harus turun gunung menyalurkan bantuan. Pemuda yang mayoritas petani sayur ini menyalurkan bantuan seperti kol, kentang, labu dan lainnya untuk masyarakat.

Kebetulan lokasi kami subur akan sayuran. Sayur ini murni dipanen dari kebun teman-teman.

Petani muda yang juga tergabung dalam Manusia Pencinta Alam (Mapia) Uluere tersebut memang getol untuk kerja-kerja sosial. Ketua Mapia, Jamal menuturkan, kondisi geografis Uluere sebagai dataran tinggi di Kabupaten Bantaeng subur akan sayur mayur, sehingga inisiatif sumbangsih yang diambil untuk terlibat penanggulangan bagi terdampak covid-19 yaitu membagikan hasil perkebunan mereka.

"Kebetulan lokasi kami subur akan sayuran. Sayur ini murni dipanen dari kebun teman-teman," kata Jamal saat dijumpai di Posko Penanggulangan Covid-19 Bantaeng, Jalan Dr Ratulangi, Selasa, 21 April 2020.

Rencananya dalam waktu dekat ini mereka bakal kembali menyalurkan bantuan sayuran. Untuk saat ini, setidaknya ada 50 paket sayur yang mereka bagikan.

Untuk sementara, kata Jamal, pihaknya baru menyasar tukang becak di sepanjang wilayah perkotaan Kabupaten Bantaeng.

"Waktu dekat ini, kami akan turun lagi ke kota bawa sayur yang lebih bnyak lagi. Sasaran kita, itu tukang becak. Meskipun sayur alakadarnya diharapkan ini bisa meringankan beban," ujarnya.

Jamal mengutarakan bahwa penyaluran bantuan berupa sayur ini, bakal dikoordinasikan lagi dengan Posko Induk Penanggulangan Covid-19 Bantaeng ihwal sasaran yang akan ditujukan.

"Rencananya penyaluran nanti kami mau minta data di Posko induk terkait di mana saja nantinya akan disalurkan ini sayuran," sebut Jamal.

Ini menjadi penanda baik bahwa di bantaeng masih banyak orang yang baik.

Menurutnya, Mapia Bantaeng menjadi motor penggerak awal penyaluran bantuan sayuran. Dia berharap agar warga Uluere lainnya untuk berpartisipasi menyalurkan bantuan tersebut.

Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Bantaeng, Syahrul Bayan yang ada di Posko Penanggulangan Covid-19 Bantaeng sangat mengapresiasi atas partisipasi petani muda tersebut.

"Semoga dengan sayuran ini masyarakat bisa terbantu. Dan menjadi suatu kebaikan. Ini menjadi penanda baik bahwa di bantaeng masih banyak orang yang baik," singkat Syahrul Bayan. []

Berita terkait
Bekas Jalur Tiang Listrik Viral di Bantaeng Ambruk
Tanggul jembatan Sinoa Kabupaten Bantaeng yang sempat viral dengan adanya tiang listrik di tengah jalan ambruk. Ini penyebabnya.
Gerakan Bantaeng Perang Lawan Corona
Pemerintah Kabupaten Bantaeng bersama-sama masyarakat berjuang melawan Covid-19.
Mentan SYL Panen Jagung di Bantaeng
Menteri Pertanian dalam kunjungan kerjanya, melakukan panen jagung di Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan.