Pesta 1.000 Durian Hiasi Penyerahan SK CPNS di Aceh

Kantor Wilayah Kemenag Aceh menggelar pesta makan 1.000 durian untuk menyambut 125 CPNS yang baru mendapatkan SK.
Pesta makan 1.000 durian untuk menyambut 125 CPNS yang baru mendapatkan SK digelar di lapangan voli Kantor Kemenag, Senin 19 Agustus 2019. (Foto: Tagar/Fahzian Aldevan)

Banda Aceh - Kantor Wilayah Kemenag Aceh menggelar pesta makan 1.000 durian untuk menyambut 125 CPNS yang baru mendapatkan SK. Makan durian bareng ini juga sebagai wujud kebersamaan.

Pesta makan durian digelar di lapangan voli Kantor Kemenag, Senin 19 Agustus 2019. Di sana, satu unit mobil pikap dengan muatan penuh durian parkir. Para CPNS yang baru mengantongi SK dipersilakan mengambil durian asal Aceh Tenggara untuk dinikmati bersama.

Mereka terlihat antusias membelah durian. Selain CPNS, seluruh orang yang sedang berada di Kantor Kemenag juga dipersilakan menikmati durian.

Kabag TU Kemenag Aceh Saifuddin, mengatakan, Kemenag sengaja menyiapkan durian untuk mewujudkan rasa kebersamaan antara ASN dengan CPNS baru. Pesta durian semacam ini baru pertama digelar saat pembagian SK.

"Jadi tadi siapa yang datang ke Kantor Kemenag itu dipersilakan makan durian. Ini sebagai bentuk kebersamaan setelah penyerahan SK CPNS," kata Saifuddin.

Menurutnya, durian tersebut sengaja didatangkan dari Aceh Tenggara. Selain itu, makan durian bareng ini juga bagian dari memperingati HUT ke-74 Republik Indonesia.

"Itu untuk kebersamaan dan ucapan welcome bagi CPNS baru," jelas Saifuddin.

Penyerahan SK untuk CPNS baru dilakukan Kakanwil Kemenag Aceh, Drs H M Daud Pakeh didampingi Kabag TU H Saifuddin SE dan para kabid di lingkungan kanwil dan dihadiri beberapa Kakan Kemenag kabupaten kota.

Saudara harus final dengan falsafah negara dan NKRI

Dalam laporannya Kabag TU menyampaikan, semua SK CPNS Kemenag formasi 2018 untuk penempatan wilayah Aceh sudah tuntas, dari 126 yang masih tersisa, 1 orang mengundurkan diri, maka dibagikan sebanyak SK 125 CPNS.

"Total semua CPNS Kemenag untuk penempatan wilayah kerja Aceh 1.284 peserta, dan semuanya sudah menerima SK," ujar Saifuddin.

Ia berharap para CPNS untuk fokus mengabdi sebagai aparatur negara, karena sudah berjanji siap ditempatkan di mana saja.

"PNS adalah milik negara, artinya pengabdian adalah tugas utama, maka ikhlaskanlah di mana ditempatkan dan jangan cepat minta pindah," lanjut Saifuddin.

Ia juga mengingatkan para ASN untuk disiplin dan memiliki integritas serta loyalitas untuk lembaga.

Sementara Kakanwil Kemenag Aceh, Daud Pakeh mengatakan sebelum menyerahkan SK, mengajak calon ASN Kemenag Aceh untuk banyak bersyukur, karena dengan takdirNya terpilih menjadi bagian dari abdi negara.

"Kita harus banyak bersyukur jadi CPNS, semua itu takdir Allah, malah jangan berbangga karena akan menyebabkan ria, sebenarnya kekuatan doalah yang berarti, Allah yang memberikan dan menentukan," ujarnya

Kata Pakeh, seleksi kali ini luar biasa ketat, "Dari. 23.000 yang mendaftar, Anda termasuk yang lulus dan merupakan generasi emas Kemenag Aceh," ucapnya.

Kakanwil juga mengingatkan CPNS untuk menjaga kualitas dan kompetensi SDM.

"Bawalah budaya kerja yang baru. Jangan terbawa pola lama atau justru terkontaminasi dengan hal negatif, jangan ikuti pola tidak baik, kalau yang sudah baik tolong didukung, kami berharap Anda semua jadi pilar-pilar lembaga yang membawa perubahan," ujar Kakanwil.

Selain itu Kakanwil menyebutkan seorang calon ASN harus sudah final dengan NKRI.

"Saudara harus final dengan falsafah negara dan NKRI. Untuk itu pentingnya menjaga keberagamaan dan setia kepada negara dan bangsa," pungkasnya.[]

Berita terkait
Selamat, Dokter Disabilitas di Sumbar Segera Jadi CPNS
Perjuangan panjang dokter gigi Romi Syofpa Ismael pasca kelulusannya dibatalkan karena alasan disabilitas berujung manis.
CPNS 2019, Jabar Rekrut Banyak Tenaga Kesehatan dan Guru
Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Barat akan merekrut CPNS untuk tenaga kesehatan dan guru. Ini alasannya
243 CPNS Formasi Umum Aceh Singkil Terima SK
Sebanyak 243 CPNS di Aceh Singkil terima SK, ini pesan BKPSDM.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.