Pengamat: Penyebab Ade Armando Dikeroyok Massa Harus Ditelusuri

Diduga kuat ada sebab lain yang melatarbelakangi dan atau mendahuluinya.
Dosen Universitas Indonesia dan penggiat media sosial Ade Armando, dikeroyok sekelompok massa tak dikenal saat menghadiri demi di Gedung DPR RI, Senin, 11 April 2022. (Foto: Tagar/Screenshot Video Viral)

TAGAR.id, Jakarta - Dosen Universitas Indonesia sekaligus penggiat media sosial, Ade Armando dikeroyok sekelompok massa tak dikenal saat menghadiri demo untuk mendukung aksi mahasiswa di depan Gedung DPR RI, Senin, 11 April 2022.

Menurut Pengamat Sosial Ekonomi dan Keagamaan, Anwar Abbas, penyebab Ade Armando dikeroyok massa hingga babak belur perlu benar-benar ditelusuri.

"Cuma yang saya tahu, kalau ada asap biasanya di situ tentu ada api," kata Anwar Abbas pada awak media, Selasa, 12 April 2022.

Adapun tujuan Ade menghadiri aksi demonstrasi kemarin adalah sebagai bentuk  dukungan kepada para mahasiswa yang menolak pemilu ditunda dan rencana perpanjangan periodesasi presiden dari dua periode menjadi tiga periode.

Anwar mengatakan, pengeroyokan di tengah massa demo itu perlu diusut lebih mendalam karena Ade punya motivasi yang sama dengan massa aksi lainnya di lapangan. Anwar menduga kuat ada sebab lain yang melatarbelakangi dan atau mendahuluinya.

"Dan itu saya rasa tentu terkait erat dengan sikap-sikap yang telah diperlihatkan oleh Ade Armando selama ini," tambahnya

Sikap Ade yang dimaksud Anwar tentu lebih tepat dijawab oleh para pelaku pengeroyokan atau Ade Armando sendiri. []


Baca Juga

Ade Armando Dikeroyok Massa saat Hadir di Demo

Kronologi Ade Armando Dikeroyok Massa Saat Hadir di Demo DPR RI

Ade Armando Sempat Menangis dan Minta Ampun saat Dikeroyok Massa

Ade Armando Dikeroyok Massa, Ini Kata MUI









Berita terkait
Ade Armando Alami Pendarahan Otak Akibat Pukulan Keras di Kepala
Ade Armando mengalami pendarahan di otak belakang usai babak belur dipukuli sejumlah orang di kawasan gedung DPR, Senin, 11 April 2022.
Kondisi Terkini Ade Armando, Luka Serius dan Pendarahan Otak
begini kondisi Dosen Universitas lndonesia (UI) Ade Armando yang menjadi korban pengeroyokan sejumlah orang saat mengikuti demonstrasi.
Berita Pengeroyokan Ade Armando Ramai di Medsos, Ahli Sebut Netizen Terbelah
Kehebohan ini membuat warganet di Twitter terbagi dua klaster yang artinya ada perbedaan dalam berpendapat.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.