Pelajar Tewas di Danau Toba, Disambut Histeris Ibunya

Jenazah pelajar asal Pematangsiantar, Sumatra Utara, yang tewas di perairan Danau Toba, tiba di rumah duka.
Jenazah Putri Sinambela, pelajar asal Pematangsiantar, Sumatra Utara, saat tiba di rumah duka, Minggu 22 September 2019. (Foto: Tagar/Jonatan Nainggolan)

Pematangsiantar- Jenazah Putri Margaretty Sinambela, 16 tahun, seorang pelajar yang tewas di perairan Danau Toba, tiba di rumah duka, Jalan Mangga, Kelurahan Parhorasan Nauli, Kecamatan Siantar Marihat, Pematangsiantar, Minggu 22 September 2019 sekitar pukul 14.30 WIB.

Jenazah siswi kelas XI SMA Negeri 1 Kota Pematangsiantar itu diberangkatkan dari Rumah Sakit (RS) Parapat menuju kediaman duka. Isak tangis pecah saat peti jenazah dibuka.

Puluhan pelayat, teman sekolah dan ibunda Putri menjerit histeris melihat anak satu-satunya itu terbujur kaku di peti jenazah.

Diketahui, Putri merupakan putri tunggal. Dia ditinggal pergi sang ayah, saat masih berada di kandungan sang ibu. "Mereka tinggal di rumah Oppung dari mamaknya," ucap salah seorang warga.

Ditemui di rumah duka, Wakil Kepala SMA Negeri 1 Pematangsiantar, Albiner Panjaitan, mengaku belum mengetahui persis kronologis kejadian.

Sebenarnya bukan kurang pengawasan. Memang kita kalau berpikir secara logika, hanya nahas aja

"Kebetulan hanya saya yang tidak ikut. Guru-guru pendamping dan kepala sekolah masih di sana. Saya hanya dapat kabar kalau salah satu siswa kami meninggal dunia," ujarnya.

Albiner membantah jika kematian Putri saat mengikuti kegiatan sekolah dikarenakan kurang pengawasan guru pendamping.

"Sebenarnya bukan kurang pengawasan. Memang kita kalau berpikir secara logika, hanya nahas aja, menurut pemikiran kami," paparnya.

Dikatakan Albiner, Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) merupakan kegiatan tiap tahunnya di SMA Negeri 1 Pematangsiantar. Sebelum diberangkatkan, pihak sekolah telah meminta izin kepada tiap orangtua siswa.

Lagu puji-pujian Nasrani pun berkumandang di rumah duka. Jenazah didoakan oleh pendeta dan pengurus gereja serta pelayat lainnya.

Sosok Putri Sinambela dikenal anak yang pendiam dan hobi traveling (wisata alam). Itu terlihat dari akun Facebook dan Instagram milik pribadinya. Putri banyak mengunggah foto-foto perjalanannya saat tengah 'bersahabat' dengan alam.

Sebelumnya, Putri Sinambela, 16 tahun, seorang pelajar asal Pematangsiantar ditemukan tewas di perairan Danau Toba, Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Minggu 22 September 2019.

Siswi kelas XI SMA itu ditemukan Tim Basarnas sekitar pukul 10.00 WIB, setelah tenggelam sejak Sabtu 21 September 2019.

Putri sebelumnya mengikuti kegiatan Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) yang diadakan SMA Negeri 1 Kota Pematangsiantar, di Hotel Jordan, Kelurahan Parsaoran Ajibata, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir.

Pihak sekolah, guru-guru, dan ratusan pelajar berangkat pada 20 September 2019 menuju lokasi hotel. Setiba di sana, para siswa melaksanakan pembangunan kemah di pinggir Danau Toba, mendirikan kamp untuk malam harinya.

Ke esokan harinya, Sabtu 21 September 2019, oleh sekolah, para siswa dibagi menjadi beberapa kelompok. Putri masuk dalam kelompok Karya Ilmiah Remaja (KIR), beranggotakan 37 orang.

Sore harinya di tepi pantai, KIR dan kelompok lainnya mengikuti kegiatan berjalan menuju pinggiran air Danau Toba dengan bergandengan tangan dengan kelompoknya masing-masing. Saat itulah, diduga korban terseret derasnya ombak Danau Toba. []

Berita terkait
Ikut Kemah, Pelajar Pematangsiantar Tewas di Danau Toba
Putri Sinambela, 16 tahun, seorang pelajar asal Kota Pematangsiantar ditemukan tewas di perairan Danau Toba.
Warganet Sebut Dua Tewas, KM Sinar Bangun Tenggelam di Danau Toba
Warganet sebut dua tewas, KM Sinar Bangun tenggelam di Danau Toba. “Kapal terbalik akibat tali kemudi putus,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Samosir, Maher Tamba.
Tragedi Danau Toba, Mensos Berikan Santunan Korban Kapal Tenggelam
Tragedi Danau Toba, Mensos berikan santunan korban kapal tenggelam. "Rencananya santunan diserahkan kepada ahli waris tiga korban meninggal yang sudah terverifikasi," kata Margowiyono.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.