Ikut Kemah, Pelajar Pematangsiantar Tewas di Danau Toba

Putri Sinambela, 16 tahun, seorang pelajar asal Kota Pematangsiantar ditemukan tewas di perairan Danau Toba.
Tim Basarnas saat melakukan penyisiran di perairan Danau Toba mencari korban Putri Sinambela, pelajar asal Kota Pematangsiantar yang akhirnya ditemukan, Minggu 22 September 2019. (Foto: Tagar/Jonatan Nainggolan)

Simalungun - Putri Sinambela, 16 tahun, seorang pelajar asal Kota Pematangsiantar ditemukan tewas di perairan Danau Toba, Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Minggu 22 September 2019.

Siswi kelas XI SMA itu ditemukan Tim Basarnas sekitar pukul 10.00 WIB.

Informasi dihimpun, sebelumnya korban diketahui sedang mengikuti kegiatan Perkemahan Jumat Sabtu Minggu (Perjusami) yang diadakan pihak sekolah, SMA Negeri 1 Kota Pematangsiantar, di Hotel Jordan, Kelurahan Parsaoran Ajibata, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir.

Pihak sekolah, guru-guru, dan ratusan pelajar berangkat pada 20 September 2019 menuju lokasi hotel. Setiba di sana, para siswa melaksanakan pembangunan kemah di pinggir Danau Toba, mendirikan kamp untuk malam harinya.

Ke esokan harinya, Sabtu 21 September 2019, oleh sekolah, para siswa dibagi menjadi beberapa kelompok. Putri masuk dalam kelompok Karya Ilmiah Remaja (KIR), beranggotakan 37 orang.

Sore harinya di tepi pantai, KIR dan kelompok lainnya mengikuti kegiatan berjalan menuju pinggiran air Danau Toba dengan bergandengan tangan dengan kelompoknya masing-masing. Saat itulah, diduga korban terseret derasnya ombak danau.

Saat ini, jasad korban dievakuasi ke rumah sakit di Parapat, Kabupaten Simalungun, sebelum diberangkatkan ke rumah duka, Jalan Mangga, Kelurahan Pardamean, Kecamatan Siantar Marihat, Kota Pematangsiantar. []

Berita terkait
Pelajar SMP di Bulukumba Tewas Tenggelam di Sungai
Seorang anak di Kabupaten Bulukumba ditemukan tewas tenggelam di sungai. Begini kronologisnya
Kapal Tenggelam di Danau Toba, Setelah 15 Hari Pencarian
Kapal tenggelam di Danau Toba, setelah 15 hari pencarian, masih ada 164 korban dinyatakan hilang, pencarian dihentikan, ikhlaskan.
Tragedi Danau Toba, Sonar Berdaya Jelajah 2.000 Meter Cari Kapal Tenggelam
Tragedi Danau Toba, sonar berdaya jelajah 2.000 meter cari kapal tenggelam. "Penting untuk temukan titik lokasi kapal, karena kami perkirakan banyak korban berada di dalamnya," kata Budiawan.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.