Optimisme Machfud-Mujiaman Menang Pilkada Surabaya

Paslon Machfud Arifin-Mujiaman mengklaim mendapatkan dukungan dari kiai dan relawan maju di Pilkada Kota Surabaya.
Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman saat mendaftar di KPU Surabaya, Minggu, 6 September 2020. (Foto: Tagar/haris D Susanto)

Surabaya - Bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Machfud Arifin-Mujiaman Sukirno telah resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya, Minggu, 6 September 2020. Usai mendaftar Machfud-Mujiaman optimis bisa mengalahkan rivalnya yakni Eri Cahyadi-Armuji di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Surabaya.

Ketua Tim Pemenangan Machfud-Mujiaman, Miratul Mukminin mengatakan proses pendaftaran di KPU telah rampung.

Ketua partai dan sekretaris kedelapan partai pengusung merupakan super tim kami semua yang insyallah akan bekerja keras setelah pendaftaran ini

"Proses pendaftaran Machfud Arifin dan Mujiaman telah diterima KPU dan tidak kurang satu pun. Tahapan selanjutnya, pasangan calon tersebut mengikuti tes kesehatan mulai besok hingga tanggal 8 September," ujar Gus Amik sapaan akrabnya.

Menurut Gus Amik, suksesnya pendaftaran kali ini menurutnya berkat hadirnya super tim dari delapan partai pengusung seperti PKB, Gerindra, Demokrat, PKS, PPP, Nasdem, PAN dan Golkar.

"Ketua partai dan sekretaris kedelapan partai pengusung merupakan super tim kami semua yang insyallah akan bekerja keras setelah pendaftaran ini," kata dia.

Dengan selesainya pendaftaran di KPU, Gus Amik yang mewakili Machfud-Mujiaman menyampaikan optimisme bisa menang di Pilkada Kota Surabaya mengalahkan pasangan Eri Cahyadi dan Armuji.

"Tak kalah penting para kiai dan relawan akan bersama kita aka berjuang keras bagaimana MA (Machfud Arifin) dan Mujiaman memenangkan kontestasi wali kota Surabaya, kami mohon doa warga Surabaya," ujar Gus Amik.

Sementara itu, Ketua KPU Surabaya, Nur Syamsi mengatakan telah menerima berkas dua calon Wali Kota Surabaya. Selanjutnya menurutnya kedua paslon ini akan melakukan tes kesehatan.

"Sebagaimana kita tahu pendaftaran dimulai pada tanggal 4 sampai tanggal 6. Tanggal 4 ada satu pasangan calon atas nama Eri Cahyadi dan Armuji. Terus tanggal lima kosong, tanggal 6 hari ini ada Machfud Arifin dan Mujiaman, dan berkasnya sudah saya terima," kata Nur Syamsi.

"Selanjutnya kedua bakal pasangan calon akan melaksanakan pemeriksaan kesehatan di RSUD dr Soetomo. Bersamaan dengan itu kita akan melaksanakan verifikasi administrasi yang akan menentukan pada tanggal 23 September nanti apakah mereka berdua bisa ditetapkan sebagai pasangan calon apa tidak," ucap dia.[]

Berita terkait
Janji Eri-Armuji Lanjutkan Program Risma di Surabaya
Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi-Armuji akan melanjutkan program Risma membangun Kota Surabaya.
Presiden Persebaya Antar Machfud-Mujiaman ke KPU
Bakal calon Wali Kota Surabaya Machfud Arifin mendaftar tanggal 6 karena bertepatan dengan hari lahirnya.
Ketua PDIP Surabaya: Terima Kasih Risma-Whisnu
Ketua PDIP Surabaya mengantar secara langsung Eri Cahyadi-Armuji mendaftar ke KPU untuk menjadi peserta di Pilkada Surabaya.