NasDem Buka Peluang Andika Perkasa Gabung ke Partainya

Partai NasDem membuka peluang bagi mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa untuk bergabung dengan partai besutan Surya Paloh.
Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa, mengatakan bahwa TNI siap menggelar latihan bersama dengan angkatan bersenjata Amerika Serikat guna meningkatkan hubungan kerjasama di bidang militer dan pertahanan, 21 Maret 2022 (Foto: voaindonesia.com - VOA/Indra Yoga)

TAGAR.id, Jakarta - Partai NasDem membuka peluang bagi mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa untuk bergabung dengan partai besutan Surya Paloh.

Hal ini diungkapkan Ketua DPP NasDem Effendi Choirie pada Kamis, 22 Desember 2022.

"NasDem terbuka untuk Jenderal Andika Perkasa setelah masa purnatugas. Selamat datang di dunia sipil. Dan mari bergabung dengan arus gerakan perubahan restorasi Indonesia," katanya.

"Di NasDem cocok untuk menjadi alat melanjutkan perjuangan demi kepentingan bangsa dan negara," katanya.

Namun, NasDem belum membuka komunikasi dengan Andika. Sebab saat ini Andika belum pensiun dari TNI.

Baru pada bulan depan Andika tidak lagi di TNI. Effendi sebut mungkin akan ada komunikasi dengan Andika setelah resmi purnatugas.

"Beliau belum pensiun dari TNI. Baru pensiun dari jabatan panglima," ujarnya.[]

Baca Juga:

Berita terkait
Masuk Masa Pensiun, Pengamat Yakin Jokowi Tak Perpanjang Jabatan Jenderal Andika Perkasa
Fernando menyatakan, jabatan tersebut sebaiknya perlu diberikan kepada Panglima TNI yang baru untuk melakukan konsolidasi internal.
Jenderal Andika Perkasa Nilai Situasi Keamanan di Poso Semakin Membaik
Andika mengatakan meskipun masih terdapat dua anggota kelompok teroris MIT yang belum tertangkap, kondisi keamanan di Poso semakin membaik
Spanduk Gelap Panglima TNI Andika Perkasa Berkaus Palu Arit Ternyata Tak Berizin
Spanduk provokatif bertuliskan "Waspadalah Bangkitnya PKI Gaya Baru" terpasang di Tanah Abang dan Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 4 April 2022.
0
NasDem Buka Peluang Andika Perkasa Gabung ke Partainya
Partai NasDem membuka peluang bagi mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa untuk bergabung dengan partai besutan Surya Paloh.