Menurut JK, Sumber Kekacauan di Negeri Ini karena Ulah Buzzer

menurut mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla sumber kekacauan di negeri ini akibat ulah para buzzer.
Jusuf Kalla atau JK. (Foto: Tagar/Kata Data)

Jakarta - Mantan wakil Presiden RI dua periode (2004-2009 dan 2014-2019), Jusuf Kalla (JK) mengatakan, sumber kekacauan di negeri ini akibat ulah para buzzer.

Menurtnya, buzzer itu sengaja dihadirkan untuk mendapatk uang dalam kampanye pemilu untuk menyampaikan hal yang positif terhapat kandidat tertentu.

Jadi tolonglah siapa itu yang bisa memperbaiki. Sebab sumber segala kekacauan adalah buzzer-buzzer itu.

Mereka juga dipersiapkan untuk mengkritisi kekurangan para lawannya.

"Buzzer itu mulai pada setiap kampanye. Tapi itu biasa saja, bagaimana memuji pasangan calon yang didukungnya atau mencela lawannya," kata JK yang dikutib dari detikcom Jumat 26 Februari 2021.

Menurut JK, harusnya para buzzer ini berhenti setelah kandidat yang didukungnya terpilih. tapi yang terjadi justru terus dipelihara dan mereka terus dibayar untuk membuli para pengkritik.

"Jadi tolonglah siapa itu yang bisa memperbaiki. Sebab sumber segala kekacauan adalah buzzer-buzzer itu. Seharusnya sudah lah, tidak perlu lagi ada pencitraan yang macam-macam. Tidak perlu lagi merusak nama orang, biar demokrasi berjalan dengan baik,"tegas JK.

Menurut JK, media masa punya andil besar memelihara para buzzer-buzzer ini karena mereka memberi ruang terhadap buzzer.

"Anda para media juga ikut bertanggung jawab itu,"ujarnya. []

Berita terkait
Jawab Soal Kritik Tanpa Dipanggil Polisi, JK: Bodoh Benar Itu Orang
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kembali menjawab soal pernyataannya terkait mengkritik tanpa harus berurusan dengan polisi.
Said Didu: Posisi OJK dalam Korupsi BPJS Ketenagakerjaan
Berikut penilaian Said Didu terhadap OJK sebagai pengawas sektor keuangan perihal kasus dugaan Korupsi di BPJS Ketenagakerjaan.
OJK Resmi Beri Izin Usaha Kepada PT Biru Gadai Indo
OJK mengatakan, pihaknya telah memberikan izin usaha kepada perusahaan pergadaian PT Biru Gadai Indo.
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.