Makanan Kanada Tempat Lahir Angela Tanoesoedibjo

Tempat lahir Wamen Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo di Kanada memiliki berbagai hal yang menarik, terutama kuliner khasnya.
Bagels, makanan khas Kanada. (Foto: energy106.ca)

Jakarta - Tempat kelahiran Wakil Menteri (Wamen) Pariwisata dan  Ekonomi Kreatif Angela Herliani Tanoesoedibjo di Kanada memiliki berbagai hal yang menarik, terutama melihat kuliner atau makanan khas daerah tersebut. 

Berikut Tagar rangkumkan sejumlah makanan khas Kanada yang wajib kamu cicipi, ketika menginjakkan kaki tempat tersebut. 

1. Nanaimo Bars

Nanaimo BarsNanaimo Bars, makanan khas Kanada. (Foto: earthfoodandfire.com)

Nama makanan tersebut diambil dari nama sebuah kota Nanaimo, British Columbia. Kuliner yang satu ini berupa kue yang memiliki tiga lapisan, yaitu lapisan kraker graham kelapa, isian custard bermentega, serta lapisan ganache cokelat di atasnya.

Nanaimo Bar ini merupakan makanan dessert (penutup) berbentuk bar atau batangan yang tidak dipanggang. Cita rasanya yang manis akan membuat kamu selalu ketagihan, jika sudah mencicipinya. Jadi, bagi siapa saja yang akan ke Kanada jangan lupa untuk merasakan kelezatan kuliner tersebut. 

2. Bagels

BagelsBagels, makanan khas Kanada. (Foto: energy106.ca)

Bagels ini merupakan sejenis roti yang berbentuk seperti donat. Makanan ini dibuat dari adonan tepung terigu yang direbus, lalu dipanggang. 

Inilah yang membuat kuliner tersebut terlihat berbeda dengan yang lainnya. Topping yang digunakan adalah biji wijen. Jadi, jangan sia-siakan kenikmatan rasa dari makanan ini. 

3. Tourtiere

TourtiereTourtiere, makanan khas Kanada. (Foto: Instagram/@eric.george.sna)

Kuliner ini berupa pie berlapis yang tebal. Biasanya tourtiere tersebut dibuat dari daging babi atau sapi. 

Daging babi atau sapi yang sudah digiling, kemudian dicampur dengan remah roti dan rempah-rempah, lalu dilapisi dengan roti pie yang renyah. Siapa sangka Tourtiere sudah menjadi makanan klasik sejak tahun 1600an.

Biasanya makanan ini sering dinikmati masyarakat sekitar saat natal dan tahun baru. Penasaran dengan rasanya, kamu bisa mengunjungi Kanada. 

4. Butter Tart

Butter TartButter Tart, makanan khas Kanada. (Foto: foodnetwork.ca)

Butter Tart itu merupakan  makanan sejenis kue kering kecil yang biasanya sebagai suguhan klasik Kanada. Bahan yang digunakan untuk membuat kuliner ini terdiri dari mentega, gula, dan telur yang dimasukkan ke dalam pastry, dan dipanggang hingga matang.

Ada banyak varian rasa yang bisa kamu cicipi, seperti maple, labu, dan lain sebagainya. Jika kamu hendak ke Kanada, jangan lupa untuk merasakan kue yang satu ini. 

5. Lobster Sandwich

Lobster SandwichLobster sandwich, makanan khas Kanada. (Foto: destinationkennebunkport.com)

Makanan khas Kanada ini terbuat dari daging lobster yang disajikan menyerupai hotdog. Melihat dari bahan pembuatan makanan ini bisa meningkatkan nafsu makan kamu. 

Cara membuat makanannya yaitu, lobster dikupas dan dimasak dengan mentega, lemon jus, garam dan lada hitam. Setelah itu, disajikan dengan butter dan mayones. 

Bagaimana, tertarik untuk mencoba makanan khas yang satu ini, ayo segeralah rencanakan waktu liburan kamu mengunjungi Kanada untuk berwisata kuliner di sana. []

Baca juga:

Berita terkait
5 Kuliner Khas Mataram Kampung Halaman Suharso Monoarfa
Suharso Monoarfa putra asal Mataram mendapatkan pos Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional. Daerah asalnya ini memiliki kuliner khas.
5 Kuliner Khas Kota Kelahiran Menko Airlangga Surabaya
Kota kelahiran Menko Airlangga Hartarto di Surabaya memiliki banyak kuliner khas, apa sajakah itu?
Kenali Kuliner Khas Kota Kelahiran Surya Paloh di Aceh
Kota Kelahiran Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di Banda Aceh banyak kuliner khasnya, apa sajakah itu?