Kembali, Empat Warga Sulbar Terpapar Covid-19

Kasus positif Covid-19 di Sulawesi Barat (Sulbar) kembali bertambah empat orang. Hingga total pasien Corona di Sulawesi Barat berjumlah 124 orang.
Ilustrasi Corona (Foto: Pixabay)

Mamuju - Kasus positif Covid-19 di Sulawesi Barat (Sulbar) kembali bertambah empat orang. Jadi, sampai saat ini, warga Sulbar yang terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 124 orang.

"Warga Sulbar yang terjangkit Covid-19 ini hari berasal dari Kabupaten Mamuju dua orang dan dua orang lainnya dari Kabupaten Mamasa,"kata juru bicara gugus tugas pencegahan Covid-19 Sulbar, Safaruddin Sanusi, kepada Tagar, saat dikonfirmasi, Sabtu 4 Juli 2020.

Dia juga mengungkapkan, kasus positif Covid-19 terbanyak di Sulbar terdapat di Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) dengan jumlah 38 orang, kemudian Kabupaten Polewali Mandar (Polman) 39 orang, serta Kabupaten Mamuju 32 orang.

Warga Sulbar yang terjangkit Covid-19 ini hari berasal dari Kabupaten Mamuju dua orang dan dua orang lainnya dari Kabupaten Mamasa.

"Sementara tiga kabupaten lainnya yakni Kabupaten Pasangkayu tujuh orang, Kabupaten Majene lima orang dan Kabupaten Mamasa tiga orang,"katanya.

Sementara itu, kata Safaruddin Sanusi, pasien yang sembuh dari Covid-19 di Sulbar sebanyak 85 orang dari enam kabupaten yang terpapar.

"Jadi, di Mateng 37 orang dinyatakan sembuh, Polman 26 orang sembuh, Mamuju 10 orang sembuh, Pasangkayu tujuh orang sembuh dan Majene lima orang sembuh,"kata Safaruddin Sanusi.

Dia menambahkan, sampai saat ini sebanyak dua orang warga Sulbar meninggal dalam kasus positif Covid-19.

"Yang satu orang Mateng dan satunya lagi orang Polman,"katanya.

Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat Sulbar untuk tetap menjaga kesehatan tubuh dan tetap mengikuti imbauan pemerintah untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

"Mari, tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ada sehingga Covid-19 segera berakhir dan kita bisa kembali beraktivitas seperti biasanya,"kata Safaruddin Sanusi. []

Berita terkait
85 Warga Sulbar Sembuh dari Covid-19
Sampai saat ini, 85 dari 119 kasus positif Covid-19 dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang kerumahnya masing-masing.
Pelayanan Lamban, RS Polman Sulbar Didemo Mahasiswa
Aliansi mahasiswa Polewali Mandar menggelar aksi demonstrasi di RS Polman. Ini tuntutannya
Sebar Hoaks di Medsos, Pria Sulbar Ditangkap
Menyebarkan hoaks semua warga Sulawesi Barat terpar virus Corona, seorang pemuda asal Kabupaten Polewali Mandar ditangkap.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.