KAI Daop 1 Jakarta Batasi Jam Operasional Saat PSBB

Kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar, PT KAI Daop 1 Jakarta batasi jam operasional.
Selama masa PSBB, PT KAI terapkan penyesuaian jam operasional kereta api Daop 1 Jakarta. (Foto: Dok Tagar/Abdul Wahid).

Jakarta - Akibat kebijakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta melakukan penyesuaian jam operasional Kereta Api (KA) yang keluar-masuk wilayah Jakarta.

Mulai tanggal 10-23 April 2020 hanya ada 7 KA Jarak Jauh yang berangkat dari area (daerah operasi) Daop 1 Jakarta dengan pengurangan waktu operasional. 

Dari 7 KA tersebut, 5 di antaranya berangkat dari Stasiun Gambir dengan tujuan Bandung, Cirebon, dan Surabaya. Sedangkan, 2 KA lainnya keberangkatan Stasiun Pasar Senen dengan tujuan Purwokerto dan Surabaya.

Penyesuaian juga dilakukan karena volume penumpang KA Jarak Jauh di area Daop 1 Jakarta menurun hingga sekitar 80 persen.

Sementara itu, untuk waktu keberangkatan dan kedatangan KA di area Daop 1 Jakarta hanya beroperasi pukul 06.00-18.00 WIB. Sedangkan, untuk layanan loket di stasiun hanya dapat dilakukan hingga pukul 16.00 WIB.

Melalui siaran pers yang diterima Tagar dari Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa mengatakan keputusan membatasi jam operasi KA untuk menyukseskan PSBB. 

"Penyesuaian juga dilakukan karena volume penumpang KA Jarak Jauh di area Daop 1 Jakarta menurun hingga sekitar 80 persen," kata Eva.

Adapun 7 KA Jarak Jauh yang masih beroperasi pada 10-23 April 2020, yaitu:

  1. KA 44 Argo Parahyangan Excellence (Gambir - Bandung) keberangkatan 15.40 WIB
  2. KA 7030A Argo Parahyangan (Gambir - Kiaracondong) keberangkatan 07.50 WIB
  3. KA 24 Argo Cheribon (Gambir - Cirebon) keberangkatan 12.20 WIB
  4. KA 34 Argo Cheribon (Gambir - Cirebon) keberangkatan 07.30 WIB
  5. KA 72 Bima (Gambir - Surabaya Gubeng) keberangkatan 16.40 WIB
  6. KA 256A Kertajaya (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi) keberangkatan 14.15 WIB
  7. KA 322 Serayu (Pasar Senen - Purwokerto via Kiaracondong) keberangkatan 09.15 WIB

Eva juga menyampaikan selama masa PSBB, ada 63 KA yang dikurangi perjalanannya.

"Dari 7 KA yang masih beroperasi, secara total terdapat 63 KA yang dikurangi perjalanannya untuk periode 10 s.d 23 April 2020. 35 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir, 25 KA dari Stasiun Pasar Senen dan 3 KA dari Stasiun Jakarta Kota," ujar dia.

Kata Eva,  bagi calon penumpang KA yang sudah memiliki tiket dan terdampak pada pengurangan perjalanan KA, biaya tiket yang telah dibayarkan akan dikembalikan secara penuh oleh KAI. []

Berita terkait
PT KAI Batalkan 44 Perjalanan, Ini kata Traveloka
Calon penumpang yang terdampak pada pembatalan perjalanan kereta api jarak jauh bisa mengajukan pengembalian bea tiket secara penuh 100 persen.
PT KAI Batasi Jumlah Penumpang Kereta Api
Kebijakan PT KAI sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19, mulai Kamis, 2 April 2020, PT KAI terapkan pembatasan kapasitas penumpang
PT KAI Daop 3 Cirebon Steril Penumpang KA
Daop 3 Cirebon operasikan bilik disinfektan di Stasiun Cirebon. Bilik tsb untuk para penumpang KA yang hendak memasuki area zona 1 stasiun
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.