Jusuf Kalla: Politik Itu Lima Tahun, Persahabatan Seumur Hidup

Dalam orasinya JK menyatakan sudah saatnya masyarakat Indonesia memikirkan kepentingan bangsa.
Jusuf Kalla dalam orasi kebangsaan di Mataram, NTB, Sabtu (6/4). (Foto: Tagar/Harianto Nukman)

Mataram, (Tagar 7/4/2019) - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menggelar silaturahmi kebangsaan di Mataram, NTB. Dalam orasinya JK menyatakan sudah saatnya masyarakat Indonesia memikirkan kepentingan bangsa.

"Politik itu lima tahun, tapi persahabatan itu seumur hidup," ungkap JK di hadapan ratusan masyarakat yang hadir di Hotel Lombok Raya, Mataram, Sabtu (6/4).

Silaturrahmi yang diinisiasi Jenggala Center NTB dan Tim Permata tersebut diawali dengan penanyangan video hasil pembangunan pemerintah Jokowi-JK.

Silaturahmi kebangsaan itu merupakan salah satu rangkaian kunjungan kerja JK ke NTB. Sebelumnya JK meninjau proses rehab rekon pascagempa di Desa Teratak, Kecamatan Batukliang Utara, Lombok Tengah.

Lebih lanjut JK menyatakan bangsa ini harus diutamakan ketimbang mempertentangkan masalah politik. Sebab, berbicara bangsa, berbeda dengan negara.

Baca juga: Ini 10 Pakar yang Jadi Panelis Debat Kelima Pilpres

Negara, jelas JK, hanya sebatas batas wilayah dan jumlah penduduk. Namun bangsa, menyangkut persatuan, persahabatan, kemajuan serta kesejahteraan. JK juga meminta kepada semua pihak untuk bergerak, memikirkan seperti apa bangsa ini ke depan serta apa yang perlu dilakukan.

"Kita memang banyak perbedaan, karena negara kita berbentuk kepulauan. Namun, perbedaan itu bukan halangan untuk bersatu," ujarnya.

Karena itu,  memomentum pesta demokrasi 17 April 2019 mendatang merupakan saat yang tepat untuk memilih pemimpin terbaik untuk bangsa.

Meski mendebarkan kata JK, namun Pemilu itu menjadi harapan semua pihak akan masa depan bangsa yang lebih baik. Karena itu, JK mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin terbaik untuk masa depan bangsa ini.

Sementara itu, dalam kunjungannya, JK didampingi oleh Gubernur NTB Zulkieflimansyah. Dia menyampaikan terima kasih kepada Wapres JK yang dalam kesekian kalinya selalu menyempatkan hadir ke NTB.

Zul menilai, Wapres JK telah banyak membantu pemerintah daerah. Sehingga dalam proses rehabilitasi rekonstruksi saat ini bisa berjalan dengan baik dan cepat. []

Baca juga:

Berita terkait