Jadwal Alokasi Waktu Asesmen Nasional untuk Peserta Didik

Sedianya, Asesmen Nasional akan digelar pada September hingga Oktober tahun 2021.
Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Makarim. (Foto: Tagar/Brata)

Jakarta - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nadiem Makarim memastikan program Asesmen Nasional (AN) akan tetap dijalankan pada tahun ini.

"Jauh lebih penting kita lakukan ini secepat mungkin untuk mengetahui sejauh mana ketinggalan kita, dan daerah mana yang paling membutuhkan bantuan kita sejak pandemi sudah berlalu," kata Nadiem dalam rapat bersama Komisi X DPR RI, Senin, 23 Agustus 2021.

Sedianya, Asesmen Nasional akan digelar pada September hingga Oktober tahun 2021. Asesmen Nasional adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah.

Dalam pelaksanaannya, Nadiem Makariem juga telah menerbitkan Permendikbudristek Nomor 17 Tahun 2021 tentang Asesmen Nasional 2021.

Asesmen Nasional mengacu pada Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum, Dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Nomor: 030/H/PG.00/2021 Tentang Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2021.


Jauh lebih penting kita lakukan ini secepat mungkin untuk mengetahui sejauh mana ketinggalan kita, dan daerah mana yang paling membutuhkan bantuan kita sejak pandemi sudah berlalu.


Salah aturan aturan waktu pelaksaan Asesmen Nasional (AN) dibagi menjadi dua hari untuk setiap peserta pada masing-masing jenjang pendidikan.

Berikut waktu pelaksanaan AN bagi peserta didik dan Pendidik dan kepala satuan pendidikan.

1. Peserta Didik

Jenjang:

  • SD
  • MI
  • Paket A dan yang sederajat

Hari ke-1

  • Latihan Soal (60 menit)
  • Literasi Membaca (75 menit)
  • Survei Karakter (20 menit)

Hari ke-2

  • Latihan Soal (25 menit)
  • Numerasi (75 menit)

Jenjang:

  • SMP
  • MTs
  • Paket B dan yang sederajat
  • SMA
  • MA
  • SMK
  • Paket C dan sederajat

Hari ke-1

  • Latihan Soal (10 menit)
  • Literasi Membaca (90 menit)
  • Survei Karakter (30 menit)

Hari ke-2

  • Latihan Soal (10 menit)
  • Numerasi (90 menit)
  • Survei Lingkungan
  • Belajar (30 menit)


2. Pendidik dan Kepala Satuan Pendidikan

  • Pendidik
  • Kepala Satuan Pendidikan

Pelaksanaan

  • Mengisi Instrumen Survei Lingkungan Belajar secara mandiri sesuai jadwal pelaksanaan AN peserta didiknya (4 hari). []
Berita terkait
Siswa Lebih Terampil Kuasai Teknologi, Literasi Meningkat
Hasil studi, di masa pandemi menunjukkan bahwa siswa menggunakan perangkat digital lebih banyak dibanding sebelumnya.
Gerakan Literasi: Buku Harus Dipastikan Terdistribusi
Penerapan Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) menjadi salah satu kendala untuk dilaksanakan selama masa pandemi Covid-19.
Belajar Daring Belum Ideal Tingkatkan Kecakapan Literasi
Dengan sistem daring, para siswa wajib membutuhkan media pembelajaran seperti handphone, laptop, atau komputer.
0
Ini Alasan Mengapa Pemekaran Provinsi Papua Harus Dilakukan
Mantan Kapolri ini menyebut pemekaran wilayah sebenarnya bukan hal baru di Indonesia.