Ini Identitas Tiga ABK yang Bajak KM Mina Sejati

Identitas ke tiga pelaku pembajakkan KM Mina Sejati sudah dikantongi Polisi.
Gambar Bendera PDIP

Ambon - Identitas tiga anak buah kapal (ABK) yang membajak kapal penangkapan ikan KM Mina Sejati di perairan Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku, Sabtu 17 Agustus akhirnya terungkap.

Kepala Kantor Basarnas Ambon mengungkap, ketiganya berinisial NH selaku masinis, FDL ABK dan QIM ABK.

"Jadi memang KM Mina Sejati dibajak ketiga orang tersebut," ungkap Muslimin kepada Tagar, Minggu 18 Agustus 2019 melalui pesan WhatsApp.

Muslimin mengatakan, untuk jumlah keseluruhan yakni 36 orang ABK sudah termasuk nahkoda bukan seperti informasi awal disampaikan hanya tiga 30 orang saja.

Sedangkan 13 orang ABK melompat ke laut jadi bukan delapan orang. Dari 13 orang ABK, itu dua diantaranya tewas tenggelam.

"Saya ralat yah, jumlah keseluruhan ABK sudah termasuk Nahkoda 36 orang. 13 melompat ke laut, dua diantara meninggal dunia akibat tak bisa berenang," ungkapnya.

Muslimin katakan, 11 orang ABK yangg selamat itu ditolong oleh ABK KM Marcel Jaya 56, KM Gemilang Samudera dan KM Surya Terbit.

Informasi pembajakan pada 17 Agustus 2019 terungkap, setelah Komunikasi dilakukan melalui handphone (HP) Satelit yangg berada di KM Gemilang Samudera oleh pengurus Kapal di Dobo bernama Rinto.

"Atas komunikasi tersebut lalu dilaporkan ke otoritas yang berwenang," katanya.

Muslimin menambahkan, untuk detail kronologi pembajakan masih belum diketahui secara pasti. Sedangkan upaya pembebasan sandera di atas KM Mina Sejati masih sementara dilakukan aparat TNI-AL Lanal Aru dengan Kapal Perang KRI TLD-521. []

Baca juga:

Berita terkait
HUT ke-74 RI, Warga Ambon Gelar Aksi Bersih Laut
Sambut HUT ke-74 RI, Pemimpin Provinsi (Pemprov) Ambon melakukan aksi bersih pantai dan laut di pesisir Teluk Ambon pada Jumat, 16 Agustus 2019.
Bawa Ganja Satu Kg Security di Ambon Ditangkap BNNP
Salah seorang petugas keamanan pusat perbelanjaan di Maluku di ringkus petugas BNNP, karena membawa satu kilogram Ganja.
Sekolah yang Disegel di Ambon Dibuka Kembali
Setelah Sekot Ambon menggelar pertemuan dengan ahli waris, sekolah yang sempat disegel bisa kembali digunakan.
0
Dua Alasan Megawati Belum Umumkan Nama Capres
Sampai Rakernas PDIP berakhir, Megawati Soekarnoputri belum mengumumkan siapa capresnya di Pilpres 2024. Megawati sampaikan dua alasan.