Hendropriyono ke Natalius Pigai: Sopan Santun - Akal Budi Lenyap

A.M Hendropriyono menyayangkan sikap Natalius Pigai yang berubah 180 derajat sejak tidak lagi menjabat sebagai Komisioner Komnas HAM.
Natalius Pigai menjadi pembicra dialog iskusi bertajuk "2019 Presiden Harapan Rakyat", di kawasan Buncit Raya, Jakarta Selatan, Jumat (20/4/2018). (Gilang/Tagar)

Jakarta - Mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) A.M Hendropriyono menyayangkan sikap Natalius Pigai yang berubah 180 derajat sejak tidak lagi menjabat sebagai Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).

Hal itu diungkapkan merespons komentar Natalius Pigai yang meminta agar Hendropriyono memercayakan persoalan bangsa kepada generasi abad ke-21.

Pegang teguh prinsip agar lebih banyak orang menghargai kamu, sehingga kamu mendapat tempat yang terhormat di masyarakat

"Waktu pertama kali kita kenal, kamu adalah komisioner Komnas HAM. Kita bertemu di restoran Kunskring di Jl Teuku Umar. Dengan bersemangat kamu menawarkan jasa, untuk membela saya dalam kasus Talangsari. Saya tidak menanggapi, karena saya merasa kasus tersebu sudah selesai secara hukum," kata dia melalui akun Twitter @edo751945, dikutip Tagar, Sabtu, 2 Januari 2021.

"Juga sudah selesai secara Islam melalui islah. Setelah lama tidak bertemu dan kamu bukan penguasa lagi, kamu berubah 180 derajat," ucap Hendropriyono menambahkan.

Selain itu, dia juga menegaskan sikap patriotisme, kepandaian, serta moral Natalius Pigai sudah sangat merosot.

"Sopan santun dan akal budimu lenyap, karena ditelan kekecewaan sebagai penganggur yang tak terakomodasi di tempat yang kamu inginkan . Semua kata yang keluar dari mulutmu adalah ungkapan dari pikiranmu. Itulah sebabnya saya bisa bilang kamu bukan Pigai yang dulu lagi," ujarnya.

Kendati demikian, sebagai orang yang lebih tua, dia mengaku tidak pernah menyakiti Natalius Pigai.

"Terima kasih atas penghinaanmu kepada saya sebagai orang tua yang tidak pernah menyakiti kamu. Saya berharap agar pikiranmu jangan kesana kemari terus, untuk mencari pengakuan atau kedudukan," tuturnya.

"Pegang teguh prinsip agar lebih banyak orang menghargai kamu, sehingga kamu mendapat tempat yang terhormat di masyarakat. Demikian Pigai, semoga kita masih bisa bertemu lagi, sebelum umur tidak memungkinkannya. Salam dan selamat tahun baru 2021," ucap Hendropriyono.[]

Berita terkait
Disebut Dedengkot, Hendropriyono ke Pigai: Moralmu Sangat Merosot!
A.M Hendropriyono membalas komentar Natalius Pigai yang menilainya sudah dedengkot. Menurut dia, eks Komisioner Komnas HAM itu moralnya merosot.
Hendropriyono Cecar FPI, Natalius Pigai: Kami Tak Butuh Dedengkot Tua
Eks Komisioner Komnas HAM Natalius Pigai komentari eks Kepala BIN A.M Hendropriyono terkait persoalan FPI: kami tidak butuh hadirnya dedengkot tua.
Hendropriyono: Pembuat Parodi Indonesia Raya WNI di Malaysia
Eks Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) A.M Hendropriyono mengungkapkan, pelaku pembuat parodi lagu Indonesia Raya adalah WNI di Sabah, Malaysia.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.