Hapus Tato Gratis Narapidana LP Kedungpane Semarang

Hapus tato gratis bagi tahanan dan napi oleh Islamic Medical Service (IMS) pada 21 Januari 2020.
Sosialisasi hapus tato gratis di Lapas Kedungpane Semarang, Senin, 13 Januari 2020. (Foto: Tagar/Sigit AF)

Semarang - Ada yang menarik di Lembaga Pemasyarakatan (LP) atau Lapas Kelas I Kedungpane Semarang. Di tempat tersebut, rencananya diadakan program hapus tato gratis bagi tahanan dan napi oleh Islamic Medical Service (IMS).

Direktur IMS yang diwakili Imron Faizin mengatakan, program hapus tato bagi warga binaan Kedungpane akan dilaksanakan pada 21 Januari 2020 mendatang. Ia berharap para penghuni LP yang ragu dapat membulatkan niat untuk mengikuti program ini.

"Para warga yang semula ragu-ragu untuk menghapus tatonya, setelah mendengarkan sosialisasi ini semakin yakin untuk ikut turut mendaftar. Tampak banyak warga binaan mendaftar langsung," katanya saat sosialisasi di LP Kedungpane, Senin, 13 Januari 2020.

Sebanyak 120 warga binaan pemasyarakatan (WBP) menyimak dengan seksama pengarahan dan edukasi terhadap kegiatan hapus tato itu.

Tampak banyak warga binaan mendaftar langsung.

Kepala Lapas Kelas 1 Semarang, Dadi Mulyadi mengungkapkan aprisiasinya atas program tersebut. Ia mengatakan, program hapus tato merupakan yang pertama kalinyanya digelar di Lapas tersebut.

“Saya melihat program hapus tato yang digulirkan IMS ini sangat dahsyat dan sangat bermanfaat untuk umat, terutama yang telah tobat dan memperbaiki diri. Saya berharap tidak hanya masyarakat di luar saja yang mendapatkan layanan, para warga binaan pemasyarakatan juga berhak merasakan program mulia ini,” beber Dadi.

Sementara itu, Kabid Pembinaan Lapas Kelas 1 Semarang Dapat Sembiring menyatakan dengan diadakannya kegiatan hapus tato dapat menunjukan ke masyarakat luas bahwa narapidana juga diperhatikan.

“Kami hanya berusaha sebisa dan sebaik mungkin agar program hapus tato ini terus bergulir dan semakin banyak sahabat hijrah yang menerima manfaatnya," imbuhnya. []

Baca juga: 

Berita terkait
Antusias Warga Bantaeng Ikut Hapus Tato Gratis
Masyarakat Bantaeng yang ingin menghapus tato tidak dikenakan biaya dan hanya diminta untuk menghafal Surah Arrahman ayat 1 hingga 10.
Tips Merawat Tato Seperti Milik Menteri Susi Pudjiastuti
Agar tato tetap terlihat cantik dan terawat seperti milik Menteri Susi Pudjiastuti, berikut beberapa cara untuk menjaga warna tato.
Viral Pameran Tato Bugil di Malaysia Picu Kemarahan
Pameran tato di Malaysia mendapat kecaman karena foto-foto wanita dan pria setengah telanjang yan tengah ditato menjadi viral.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.