Ciri-ciri Mayat Pria Terikat Tanpa Identitas di Gresik

Polres Gresik masih melakukan penyelidikan penemuan mayat seorang pria yang ditemukan membusuk dan tangan terikat di lubang bekas galian tambang,].
Ilustasi mayat. (Foto: mediakorannusantara.com)

Gresik - Warga Desa Bungah, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik digegerkan dengan penemuan mayat pria dalam kondisi membusuk dan terikat. Mayat tersebut ditemukan di lubang bekas galian tambang.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Gresik, Ajun Komisaris Bayu Febrianto Prayoga membenarkan adanya penemuan mayat di lubang bekas galian tambang di Desa Bungah. Kejadian tersebut dilaporkan warga ke Kepolisian Sektor Bungah pada pukul 16.00 WIB, Jumat, 30 Oktober 2020.

Kami masih lidik (penyelidikan) dan melakukan pencarian identitas korban.

"Saat ditemukan warga mayat itu sudah membusuk. Selain itu mayat pria itu kondisinya tangan terikat," ujarnya, Sabtu, 31 Oktober 2020.

Bayu mengaku saat ditemukan mayat pria tersebut mengenakan kaos lengan pendek warna putih dan celana pendek buru muda. Diduga mayat tersebut adalah korban pembunuhan.

Baca juga:

"Kami masih lidik (penyelidikan) dan melakukan pencarian identitas korban," tuturnya.

Usai ditemukan, mayat pria tanpa identitas tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ibnu Sina Gresik untuk dilakukan autopsi.

Kepala Unit Pidum Polres Gresik, Inspektur Dua Joko membenarkan jasad pria tanpa identitas sudah dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina untuk menjalani autopsi. Joko belum mengetahui berapa usia mayat tanpa identitas tersebut.

"Kami masih dalami. Doakan saja," ucapnya. []

Berita terkait
Undecided Voter Surabaya Tinggi, Pengamat: Timses Ngapain?
Populi Center merilis warga yang belum menentukan di Pilkada Surabaya masih terbilang cukup tinggi yakni 48 persen.
Motif Pemuda di Surabaya Aniaya Pacar Hingga Memar
Polsek Wonocolo Surabaya menangkap seorang pemuda dalam kasus penganiayaan terhadap kekasihnya. Cemburu buta diduga sebagai pemicunya.
Protokol Kesehatan Ketat Tempat Wisata Surabaya saat Libur
Pemkot Surabaya mengerahkan personel untuk melakukan pengawasan sejumlah tempat wisata di Surabaya agar protokol kesehatan tetap terjaga.
0
Ini Dia 10 Parpol Pendatang Baru yang Terdaftar di Sipol KPU
Sebanyak 22 partai politik (parpol) telah mengajukan permohonan pembukaan akun atau akses Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).