Webinar Cermat Berasuransi, Cindy Xie Ungkap 3 Asuransi yang Wajib Dimiliki

Cindy Xie, menuturkan banyaknya anak muda yang sudah melek investasi namun merasa tidak memerlukan asuransi karena kurang edukasi terkait.
Cindy Xie dan Lolita Setyawati saat diwawancarai Eggie Nurmahabbi dalam acara webinar Tagar.id berjudul "Cermat Berasuransi Agar Tidak Merugi". (Foto: Tagar/Eka)

Jakarta - Konten kreator yang fokus pada edukasi tentang asumsi atau stigma tentang asuransi yang masih rendah di sosial media khususnya Instagram sekaligus agen konsultasi asuransi, Cindy Xie, menuturkan banyaknya anak muda yang sudah melek investasi namun merasa tidak memerlukan asuransi atau masih kurangnya edukasi tentang asuransi.

Hal ini disampaikan Cindy dalam webinar Tagar.id bertajuk “Cermat Berasuransi Agar Tidak Merugi” dan “Cari Cuan Sambil Rebahan” menyajikan dua sesi yang menghadirkan pembicara Cindy Xie, Lolita Setyawati, Aline Wiratmaja, dan Olivia Louise pada Sabtu, 20 November 2021.

“Kebanyakan anak muda sekarang yang melek akan investasi, seperti reksadana, saham, namun banyak anak muda yang lupa bahwa uang yang mereka putarkan bisa saja habis karena risiko kehidupan” ujar Cindy.


Kalau dibilang mana yang bagus, dua duanya bagus saya biasanya selalu share ke klien dan tidak memihak satu manapun tinggal klien lebih nyaman yang mana.


Cindy mengungkapkan akan pentingnya asuransi untuk proteksi agar jika terjadi risiko kehidupan seperti kecelakaan atau tiba-tiba mengidap penyakit kita tidak kehilangan hasil kerja keras yang sudah diputarkan tersebut. Cindy pada webinar bersama Tagar.id membagikan 3 asuransi yang wajib dimiliki semua orang sebagai berikut.


1. Asuransi Kesehatan

Asuransi kesehatan merupakan fondasi paling utama yang harus dimiliki oleh setiap orang. Asuransi kesehatan terbagi menjadi dua yaitu Asuransi Murni (Asuransi versi tradisional) dan Asuransi Unit Link.

“Kalau dibilang mana yang bagus, dua duanya bagus, saya biasanya selalu share ke klien dan tidak memihak satu manapun, tinggal klien lebih nyaman yang mana, hanya bedanya lebih murah tradisional dan unit link lebih fleksibel tetapi lebih mahal untuk saat ini ketika kita buka” ujar Cindy.


2. Asuransi Proteksi Income

Asuransi Proteksi Income merupakan asuransi yang ketika terkena sakit kritis dan dipensiunkan dini, maka income yang kita dapatkan otomatis hilang, sedangkan biaya hidup tetap berjalan, makanya penting setelah memiliki asuransi kesehatan untuk punya Asuransi Proteksi Income.

Jika memiliki Asuransi Proteksi Income maka ada sejumlah uang yang dapat menggantikan income kita yang hilang ketika kita dipensiunkan dini untuk meneruskan hidup. Asuransi ini penting dibuka untuk anak-anak muda atau kalangan manapun yang masih produktif kerja.


3. Asuransi Jiwa

Asuransi Jiwa merupakan asuransi teratas dan paling utama. Asuransi ini disarankan terutama untuk orang-orang yang memiliki tanggungan seperti orang tua, saudara, bahkan yang sudah menikah.

“Jangan sampai anak yang kita tinggalkan, keluarga yang kita tinggalkan harus susah, mau ga mau kita harus memastikan taraf kehidupan yang tetap nyaman meskipun kita telah tiada” ujar Cindy.

Kemudian, Cindy juga menjelaskan bahwa sebelum memilih asuransi perlu memperhatikan biaya asuransi jangka panjang.

“Penting banget untuk diperhatikan untuk membandingkan biaya asuransi jangka panjang, teman-teman perlu mencari tahu seberapa tinggi dia akan naik 10 - 15 tahun kedepan” ujarnya.

(Putri Fatimah)

Berita terkait
Tips Memilih Asuransi Pendidikan Anak yang Tepat
Biaya pendidikan tidak bisa dianggap sepele dan harus disiapkan semaksimal mungkin agar tidak keteteran saat waktunya tiba.
Tips Memilih Asuransi Perjalanan Terbaik
Dengan adanya asuransi perjalanan, kegiatan berliburnya akan diproteksi dari kemungkinan terjadinya hal yang tidak diinginkan.
4 Tips Memilih Asuransi Bagi Pemula dari Felicia Putri Tjiasaka
Banyak orang yang sudah bekerja keras dan menabung namun tidak memiliki asuransi, tidak ada antisipasi hal tak terduga, seperti penyakit kritis.
0
Jawaban Jokowi Saat Ditanya Pilih Puan Maharani atau Ganjar Pranowo Capres 2024
Apa jawaban Presiden Jokowi ketika wartawan bertanya kepadanya: pilih siapa capres untuk Pilpres 2024, Puan Maharani atau Ganjar Pranowo.