Apa Itu Deposito Valas? Mari Ketahui Kelebihannya

Deposito valas dapat dimiliki oleh perseorangan ataupun perusahaan dengan jangka waktu yang fleksibel.
Deposito valas (Foto: Tagar/Freepik/8photo)

Jakarta - Deposito konvensional dan deposito valas tidak berbeda. Deposito valas mempunyai aturan dan sistem yang sama, yaitu menaruh uang di bank dalam durasi waktu tertentu dan tidak bisa diambil sebelum jatuh tempo. Sebagai imbalannya bank akan memberikan suku bunga yang lebih tinggi kepada nasabah.

Perbedaan hanya terletak pada mata uang dalam deposito. Deposito valas hanya menerima uang dalam bentuk mata uang asing. Misalnya USD, GBP, HKD, EUR, SGD, JPY, dan lainnya sesuai ketentuan bank. 

Deposito valas menawarkan suku bunga yang lebih rendah daripada deposito rupiah. Deposito valas dapat dimiliki oleh perseorangan ataupun perusahaan dengan jangka waktu yang fleksibel.


Kelebihan Deposito Valas

Bebas Biaya Administrasi

Umumnya bank memberi gratis biaya administrasi kepada nasabah deposito valas. Jadi dana yang kita taruh tetap utuh, sehingga keuntungannya jadi lebih besar, sehingga keuntungannya juga jadi lebih besar.


Terlindung Dari Fluktuasi Nilai Tukar Rupiah

Nilai tukar Rupiah terhadap mata uang asing sangat tidak stabil dan cenderung rendah. Oleh karena itu, sulit untuk memprediksi bagaimana fluktuasi nilai tukar Rupiah dengan mata uang asing. 

Deposito valas membuat keuangan tetap terlindungi dari fluktuasi nilai tukar rupiah. Tidak perlu khawatir ketika nilai tukar Rupiah melemah, karena uang yang ada di deposito berupa valas.

Deposito valas juga berguna untuk anda yang memiliki rencana melanjutkan pendidikan atau liburan ke luar negeri. Karena dana deposito berupa valas, perubahan nilai tukar rupiah tidak akan berpengaruh.


Jangka Waktu Fleksibel

Mengingat produk deposito valas semakin banyak, bank punya cara untuk menarik minat nasabah. Salah satunya memberi keleluasaan dalam memilih tenor deposito sesuai keinginan. Dengan begitu, perencanaan keuangan kita dapat berjalan dengan mudah dan lancar.


Suku Bunga Berupa Valas

Nasabah akan menerima keuntungan dari suku bunga pada saat jatuh tempo. Walau suku bunga pada deposito valas ini lebih kecil daripada deposito Rupiah, tetapi anda akan merasakan keuntungannya dalam bentuk valas juga, jadi nilai tukarnya lebih stabil dan menguntungkan.


Tempat Menabung Menguntungkan

Jika anda karyawan perusahaan yang memberikan gaji berupa valas, anda bisa menikmati keuntungan lebih dengan menggunakan deposito valas. Dibandingkan dengan menukarkan mata uang tersebut ke rupiah, anda lebih untung jika menarung uang di deposito valas. 

Karena nilai tukar mata uang rupiah yang cenderung lemah dan suku bunga deposito valas lebih tinggi dari tabungan valas.


Waktu Perpanjangan Otomatis

Beberapa bank memberikan fasilitas automatic roll-over, yaitu dana deposito akan secara otomatis diperpanjang ketika lewat dari masa jatuh tempo. Dengan fasilitas ini, anda tidak perlu repot-repot untuk memasukkan dana tersebut ke deposito.[]


(Egy Setya Ramadhan)

Baca Juga:

Berita terkait
Pahamilah Kekurangan dan Kelebihan Deposito
Deposito dijamin Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dengan beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi
5 Hal yang Harus Diertimbangkan Sebelum Pilih Bank Deposito
Cari informasi terlebih dahulu bank mana yang memberi suku bunga deposito tertinggi.
Kaum Milenial Harus Tau, Ini Lho Macam-macam Deposito
Uang Anda akan berakumulasi dengan sendirinya. Tak heran bila deposito menjadi pilihan banyak orang berinvestasi, termasuk investor pemula.
0
Dua Alasan Megawati Belum Umumkan Nama Capres
Sampai Rakernas PDIP berakhir, Megawati Soekarnoputri belum mengumumkan siapa capresnya di Pilpres 2024. Megawati sampaikan dua alasan.