Ahok ke Humbahas Bawa Investor

Basuki Tjahaja Purnama (BTB) alias Ahok dikabarkan bakal mengunjungi Kabupaten Humbang Hasundutan.
Ahok (kiri) dan Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor. (Foto: Tagar/Facebook)

Doloksanggul- Basuki Tjahaja Purnama (BTB) alias Ahok dikabarkan bakal mengunjungi Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara pada Kamis 5 September 2019.

Ahok bakal melihat potensi sumber daya alam (SDA) dan peluang kerja sama investasi di beberapa sektor serta sambung rasa dengan masyarakat dan kelompok tani (koptan).

"Kehadiran Ahok akan berdampak terhadap pembangunan di berbagai sektor, khususnya sektor pertanian, peternakan dan sektor lainnya," kata Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor, pekan lalu, pada acara penyerahan buku rekening Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) 2019 di Humbahas.

Terkait jadwal kunjungan hari ini, sesuai hasil konfirmasi akan mendarat di Bandara Internasional Silangit

Kata dia, Ahok bersama dengan salah satu investor pemilik PT Japfa Comfeed Indonesia (JCI) Tbk, adalah investor yang bergerak dalam bidang peternakan ayam, perikanan dan sapi.

"Ahok dengan investor, akan membawa dampak terhadap masyarakat kita," tegas Dosmar.

Sementara itu, Kabag Protokoler Humbahas Lampos Purba, memastikan kunjungan Ahok ke Humbahas.

Ahok nantinya melakukan pertemuaan dengan ribuan anggota koptan di Desa Siponjot Silaban, Kecamatan Lintongnihuta.

"Terkait jadwal kunjungan hari ini, sesuai hasil konfirmasi akan mendarat di Bandara Internasional Silangit Siborongborong kemudian dilanjutkan pertemuan dengan kelompok tani di Desa Bonandolok Lobutua, Desa Siponjot, Kecamatan Lintongnihuta. Lalu akan dijamu di rumah dinas bupati," katanya.[]

Berita terkait
Puput Nastiti Devi Istri Ahok Fix Hamil
Zaskia Adya Mecca membenarkan isu kehamilan Puput Nastiti Devi istri dari Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Minta Dipanggil BTP, Cara Ahok Hapus Kenangan Veronica
Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok kini lebih suka di panggil BTP karena ingin mengubur kenangan pahit.
Turis Malaysia Datang ke Humbahas, Tak Ada Halal Haram
Di sana mereka tidak mengenal apa itu haram halal. Para turis itu nyaman dengan apa yang mereka nikmati.
0
Penduduk Asli Pertama Amerika Jadi Bendahara Negara AS
Niat Presiden Joe Biden untuk menunjuk Marilynn “Lynn” Malerba sebagai bendahara negara, yang pertama dalam sejarah Amerika Serikat (AS)