Afifah: RW di Depok Bisa Usulkan Kebutuhan Masyarakatnya

Calon Wakil Walikota Depok nomor urut satu, Afifah Alia mengatakan, RW di Kota Depok bisa mengusulkan kebutuhan masyarakatnya.
Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Depok nomor urut 1 Pradi-Afifah. (Foto:Tagar/Fb Yansen Ohoirat)

Depok - Calon Wakil Walikota Depok nomor urut satu, Afifah Alia mengatakan untuk memeratakan pembangunan di Kota Depok ada program pembangunan berbasis Rukun Warga (RW). Dalam program tersebut, nantinya Ketua RW bisa mengajukan usulan mengenai apa saja yang dibutuhkan masyarakat di wilayahnya.

"Jadi nanti pembangunan itu usulannya dari Pak RW, Pak RW misalnya di wilayah ini butuhnya apa? Sekolah? Ya sudah ada dana Rp 500 juta, berapa RW kita kumpulkan Pak RW, kita bebaskan lahan, kita bangun sekolah," kata Afifah saat silaturahmi dengan ibu-ibu pengajian di Kampung Pasar Rebo, Bojong Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Rabu, 21 Oktober 2020.

Afifah juga mencontohkan, misalnya RW ingin pelebaran jalan, untuk mewujudkannya bisa menggunakan dana sebesar Rp 500 juta tersebut. Sehingga nantinya, tidak ada lagi RW yang teriak masalah pembangunan yang tidak merata.

Infografis: Visi dan Misi Pradi-AfifahVisi-misi yang diusung Pradi-Afifah. (Infografis: Tagar/Regita Setiawan P)

"Jadi pembangunannya merata di tiap RW. Jadi gak ada yang ngomong bagian selatan gak dibangun, bagian utara mulu yang dibangun, gak ada lagi yang ngomong kayak gitu," ucapnya.

Selain itu, Afifah juga berkomitmen mewujudkan Kota Depok lebih religius lagi ke depannya. Jika dia terpilih, nantinya akan dibangun Madrasah Negeri di Kota Depok.

"Kita ingin membangun madrasah negeri di Kota Depok. Katanya kota religius tapi belum punya madrasah negeri, mudah-mudahan InsyaAllah saya dan Bang Pradi ingin membangun madrasah negeri," ujar Afifah.

Jadi nanti pembangunan itu usulannya dari Pak RW, Pak RW misalnya di wilayah ini butuhnya apa? Sekolah? Ya sudah ada dana Rp 500 juta, berapa RW kita kumpulkan Pak RW, kita bebaskan lahan, kita bangun sekolah.

Kota Depok, hanya mempunyai satu Tsanawiyah peninggalan Bogor. Menurut Afifah, dalam proses pembangunan sekolah madrasah pihaknya nanti akan bekerja sama dengan Departemen Agama.

"Mudah-mudahan nanti ke depannya, kita bisa bekerja sama dengan Departemen Agama, kita akan bangun Madrasah-madrasah di Kota Depok," ucapnya.

Afifah menjelaskan, pembangunan madrasah akan dilakukan secara bertahap. "Pastinya secara bertahap akan terus dibangun apalagi di Kota Depok masih ada beberapa kecamatan yang belum punya SMA," tutur Afifah. []

Berita terkait
Mau Birokrasi Bersih, Warga Depok Pilih Pradi-Afifah
Calon Wakil Walikota Depok nomor urut satu, Afifah Alia akan membentuk birokrasi yang bersih, transparan, dan profesional di Kota Depok.
Warga Depok Pilih Pradi-Afifah, Biar Berobat Cukup Pakai KTP
Calon Wakil Walikota Depok Afifah Alia mengatakan, program berobat cukup pakai KTP agar masyarakat tak perlu repot mengurus surat-surat.
Wujudkan Depok Kota Religius, Afifah: Kita Bangun Madrasah
Calon Wakil Walikota Depok nomor urut satu, Afifah Alia ingin mewujudkan Kota Depok lebih religius salah satu caranya dengan membangun Madrasah.
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Kamis 23 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Kamis, 23 Juni 2022, untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.028.000. Simak ulasannya berikut ini.