Zona Merah Covid-19 di Kabupaten Cirebon

Dari 40 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon, Jabar, terdapat 26 kecamatan masuk dalam zona merah Covid-19
Peta Sebaran Covid-19 di Kabupaten Cirebon, Jabar (Foto: Tagar/Pemkab Cirebon).

Kabupaten Cirebon - Meningkatnya jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar), secara resmi merilis peta penyebaran Covid-19 mulai dari zona merah hingga zona hijau. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Enny Suhaeni, mengatakan dari jumlah total 40 kecamatan yang ada di Kabupaten Cirebon, 26 kecamatan masuk dalam zona merah.

"Kecamatan yang zona merah itu kecamatan Pabedilan, Pangenan, Astanajapura, Lemah Abang, Mundu, Greged, Beber, Talun, serta Kedawung, Gunung Jati, Suranenggala, Kapetakan, Gegesik, Susukan, Ciwaringin, Gempol, Arjawinangun, Klangenan, Palimanan, Plumbon, Depok, Sumber, Tengah Tani, Plered, Weru, dan Jamblang," kata Enny, 14 September 2020.

Sementara itu untuk kecamatan yang masuk dalam zona hijau terdapat 10 kecamatan yakni Kecamatan Kaliwedi, Dukupuntang, Sedong, Susukan Lebak, Karang Sembung, Karang Wareng, Waled, Pabuaran, Gebang, dan Losari. "Untuk zona hijau ini menandakan jumlah kasus tidak ditemukan dan masuk dalam zona aman," ungkap Enny.

Kemudian untuk zona biru berada di tiga kecamatan yakni di Kecamatan Pasaleman, Babakan dan Panguragan. "Kalau zona kuning sendiri cuma ada satu di Kecamatan Ciledug," ujar Enny. Menurut Enny, data tersebut berdasarkan jumlah suspek, probable, kontak erat, dan positif. "Data tersebut dari tanggal 31 Agustus sampai 12 September 2020," tutur Enny.

Jumlah kasus terkonfirmasi‎ positif covid-19 di Kabupaten Cirebon hingga saat ini, mencapai 534. Dari jumlah kasus tersebut, 311 masih menjalani isolasi mandiri atau perawatan. "Sebanyak 198 sudah menjalani isolasi dan dinyatakan sembuh.‎ Lalu, 25 meninggal dunia," ujar Enny. []

Berita terkait
Anggaran Penanganan Covid-19 Kabupaten Cirebon
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Jabar, mengungkapkan penyebab rendahnya penyerapan anggaran Covid-19
Kader Posyandu di Kabupaten Cirebon Positif Covid-19
Dinkes Kab Cirebon, pastikan kader Posyandu positif Covid-19 tidak mempengaruhi penimbangan balita dan pemberian vitamin perdana, 10 Agustus 2020
Pegawai Dishub Kabupaten Cirebon Jalani Tes Covid-19
50 orang pegawai yang ada di lingkungan Dishub Kab Cirebon, Jabar, jalani uji usap Covid-19
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.