Termiskin vs Terkaya Deretan Wakil Ketua DPR 2019-2024

Siapa paling kaya dan paling miskin di antara empat Wakil Ketua DPR RI 2019-2024? Aziz Syamsuddin, Sufmi Dasco, Rachmat Gobel, atau Cak Imin.
Ketua DPR Puan Maharani, Wakil Ketua DPR Aziz Syamsuddin, Sufmi Dasco Achmad, Rachmat Gobel, Muhaimin Iskandar, berfoto bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. (Foto: Tagar/Rommy Yudhistira)

Jakarta - Empat Wakil Ketua DPR RI 2019-2024 adalah Aziz Syamsuddin dari Fraksi Partai Golkar, Sufmi Dasco Ahmad dari Fraksi Partai Gerindra, Rachmat Gobel dari Fraksi Partai Nasdem, dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dari Fraksi PKB.

Seberapa kaya mereka? Hal ini bisa dilihat dalam pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada situs https://elhkpn.kpk.go.id. 

Aziz Syamsuddin

Aziz SyamsuddinAziz Syamsuddin. (Foto: breakingnews.co.id)

Aziz Syamsuddin memiliki total kekayaan Rp 95.061.154.723. Aziz melaporkan harta kekayaannya pada 29 Maret 2019 atas harta kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar.

Sufmi Dasco Ahmad

Sufmi Dasco AhmadSufmi Dasco Ahmad. (Foto: Tagar/Nuranisa Hamdan Ningsih)

Sufmi Dasco Ahmad memiliki total kekayaan Rp 32.196.441.418. Sufmi melaporkan harta kekayaannya pada 24 Mei 2019 atas kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra.

Rachmat Gobel

Rachmat GobelRachmat Gobel lolos melenggang ke Senayan. (Foto: Instagram/gobelrachmat

Rachmat Gobel memiliki total kekayaan Rp 418.984.645.538. Rahmat melaporkan harta kekayaannya pada 27 Mei 2019 sebagai calon anggota DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem.

Muhaimin Iskandar atau Cak Imin

Muhaimin IskandarMuhaimin Iskandar. (Foto: Antara/Fikri Yusuf)

Muhaimin Iskandar akrab disapa Cak Imin memiliki total kekayaan Rp 14.438.668.348. Muhaimin melaporkan harta kekayaannya pada 30 Maret 2019 atas kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Terkaya vs Termiskin

Pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tersebut menunjukkan Rachmat Gobel adalah yang terkaya dalam deretan Wakil Ketua DPR RI 2019-2024. Sedangkan Cak Imin adalah yang termiskin dalam deretan Wakil Ketua DPR RI 2019-2024. []

Baca juga:

Berita terkait
Batik dan Kebaya Modern Krisdayanti di Pelantikan DPR
Krisdayanti tampil ayu dengan mengenakan kain batik dipadu kebaya modern warna merah terang di acara pelantikan anggota DPR periode 2019-2024.
Foto: Pelantikan Ketua dan Wakil DPR Periode 2019-2024
Pelantikan ketua dan wakil DPR RI periode 2019-2019 baru saja dilaksanakan di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa, 1 Oktober 2019.
Cak Imin Berhenti Merokok, Warganet: Beneran Cak?
Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku berhenti merokok. Warganet mempertanyakan pengakuan Ketum PKB tersebut.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.