Spesifikasi Smartphone Oppo Reno 5 4G Rilis di Januari 2021

Oppo Reno5 4G memiliki layar AMOLED 6,4 inci yang menawarkan resolusi layar Full HD + 2400 X 1080 pixel serta kecepatan refresh 90Hz.
Ilustrasi smartphone Oppo Reno5 4G. (Foto: Oppo)

Jakarta - Beberapa waktu lalu perusahaan teknologi, Oppo, meluncurkan smartphone andalannya yaitu seri Reno5 di pasar Tiongkok. Jajaran perangkat tersebut mencakup tiga model, yakni Reno5 5G, Reno5 Pro 5G, dan Reno5 Pro + 5G.

Perusahaan teknologi tersebut telah merilis Oppo Reno5 4g di Vietnam dengan harga 8.690.000 Dong Vietnam atau sekitar Rp 5,2 jutaan. Kini perusahaan juga akan meluncurkan ponsel pintar yang sama di Indonesia pada 12 Januari 2021 mendatang.

Saat ini, perusahaan telah resmi meluncurkan lineup model 4G. Oppo Reno5 4G memiliki layar AMOLED 6,4 inci yang menawarkan resolusi layar Full HD + 2400 X 1080 pixel serta kecepatan refresh 90Hz.

Ponsel pintar ini juga dilengkapi dengan sejumlah fitur menarik, yakni akan menggunakan tampilan punch-hole yang terintegrasi dengan sensor sidik jari dalam layar untuk keamanan tambahan, accelerometer, proximity, gyro, dan compass.

Dapur pacu smarthpone ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 720G yang diberikan terbatas pada konektivitas 4G LTE. Oppo Reno5 4G tersedia dalam RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB dengan slot kartu microSD untuk memperluas kapasitas penyimpanan.

Di sektor kamera, perangkat ini dilengkapi dengan empat kamera yang berkekuatan 64MP, kamera ultrawide 8MP, lensa makro 2MP, dan sensor monokrom 2MP. Sementara kamera depannya berukuran 44MP. Mempunyai fitur kamera HDR dan Panorama. []

(Cherryn Lagustya)

Berita terkait
Smartphone Vivo X60 dan X60 Pro Resmi Dirilis dengan Exynos 1080
Smartphone Vivo X60 dan X60 Pro merupakan ponsel pintar pertama yang ditenagai oleh Samsung Exynos 1080 SoC.
Rilis di Pasaran, Ini Spesifikasi Smartphone Vivo Y20 2021
Salah satu merek smartphone terkenal asal Tiongkok, Vivo, baru saja meluncurkan smartphone Vivo Y20 (2021) di pasar Malaysia.
Oppo Diprediksi Bawa Lensa Sony IMX789 di Produk Terbaru
Perusahaan pengembang gawai pintar, Oppo, dikabarkan telah menyiapkan lensa Sony IMX789 dalam seri flagship selanjutnya, Find X3.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.