Ragam Manfaat Buah Mengkudu bagi Kesehatan

Layaknya buah-buahan pada umumnya, buah mengkudu relatif aman untuk dikonsumsi sebagai makanan maupun suplemen.
Buah mengkudu (Foto: Tagar/Freepik)

Jakarta - Tak banyak yang tahu kalau kandungan buah mengkudu (buah noni) merupakan bagian dari spesies keluarga kopi. Rasa dari buah ini memang tidak enak dan baunya sedikit tajam. Namun, ada banyak manfaat buah mengkudu untuk kesehatan, lho!

Buah Manfaat yang bisa didapatkan dari konsumsi buah mengkudu tentunya tak lepas dari berbagai kandungan zat gizi di dalamnya. Pada satu buahnya, buah mengkudu mengandung 90% air. Sedangkan 10% bagian keringnya terdiri dari serat, protein, dan gula.

Kandungan protein dan asam amino memenuhi sekitar 11,3% dari keseluruhan bagian keringnya. Selain itu, buah mengkudu mengandung mineral seperti kalsium, sulfur, kalium, magnesium, fosfor, serta selenium yang keseluruhannya mencapai 10 – 12 persen.

Vitamin yang paling banyak terkandung dalam buah mengkudu yaitu vitamin A, vitamin B3, dan vitamin C.

Sel-sel dan jaringan tubuh bisa cepat rusak ketika tubuh sering terpapar radikal bebas yang berasal dari berbagai sumber, seperti asap rokok, polusi, racun, dan paparan radiasi atau sinar matahari berlebih.

Jika terlalu banyak terpapar radikal bebas, sel-sel tubuh akan cepat rusak dan hal ini bisa meningkatkan risiko terjadinya berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker.

Buah mengkudu diketahui dapat mengurangi kadar radikal bebas dan memperbaiki kerusakan sel-sel tubuh akibat paparan zat tersebut. Namun, untuk memaksimalkan manfaat buah mengkudu ini, Anda juga perlu menjalani gaya hidup sehat, yaitu dengan tidak merokok, mengurangi stres, rutin berolahraga, dan mencukupi waktu istirahat.

Sebuah riset menunjukkan bahwa ekstrak buah mengkudu atau jus buah mengkudu dapat menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan trigliserida, sehingga baik untuk mencegah penumpukan kolesterol di pembuluh darah yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular, seperti stroke dan penyakit jantung.

Efek ini diduga berkat kandungan zat antioksidan dan antiradang yang cukup tinggi pada buah mengkudu. 


Hal yang perlu diperhatikan sebelum mengonsumsi buah mengkudu

Layaknya buah-buahan pada umumnya, buah mengkudu relatif aman untuk dikonsumsi sebagai makanan maupun suplemen. 

Namun, walau jarang terjadi, suplemen herba yang mengandung ekstrak buah mengkudu juga diketahui dapat menimbulkan efek samping, seperti sakit perut, diare, pusing, dan sakit kepala.

Anda juga perlu mengingat bahwa buah mengkudu mengandung banyak gula. Oleh karena itu, konsumsilah buah ini tanpa tambahan pemanis dan dalam porsi secukupnya.[]

(Erlangga)

Baca Juga:

Berita terkait
Simak 6 Manfaat dari Minyak Zaitun Bagi Kesehatan
Zaitun adalah tanaman tradisional dari wilayah Mediterania yang memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan. Berikut ulasan selengkapnya.
5 Dampak Negatif Makanan Berminyak untuk Kesehatan
Sebagian besar makanan yang digoreng atau dimasak dengan minyak berlebih dianggap berbahaya.
Manfaat Teh Matcha untuk Kesehatan dan Cara Membuatnya
Popularitas teh matcha kini semakin meningkat, bahkan muncul di mana-mana mulai di toko kesehatan hingga di kedai kopi.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.