Peresmian Toko Sport Mamuju Dihadiri Pemain PSM dan Arema

Peresmian toko sport di Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat diharidi pemain PSM Makassar dan pemain Arema FC.
Pemain PSM Makassar Rezky Pellu menghadiri peresmian toko sport di Mamuju Sulawesi Barat, Minggu 9 Agustus 2020. (Foto: Tagar/Eka Musriang)

Mamuju - Peresmian toko 145 sport dan store di Mamuju Sulawesi Barat (Sulbar), di Kelurahan Simboro, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, dihadiri setidaknya enam pemain PSM Makassar dan satu pemain Arema Malang.

Menurut owner 145 sport dan store, Putra Ahmad Taufan, 20 tahun, pendirian toko sport tersebut tidak lain adalah untuk mendorong peningkatan kualitas olahraga yang ada di Mamuju.

Pemain PSM yang kami datangkan yakni Rizky Pellu, Hasim Kipuw, Zulkifli Syukur, Aji Kurniawan, Hendra Wijaya, serta pemain Arema yakni Kristian Viola.

"Kami memiliki tujuan untuk mendorong peningkatan kualitas olahraga di Mamuju,"kata Dia kepada Tagar saat dikonfirmasi, Minggu 9 Agustus 2020.

Dia mengungkapkan, pihaknya akan memberikan diskon khusus bagi setiap atlet cabang olahraga yang ada di Mamuju.

"Itu adalah salah satu cara kami untuk membantu para atlet dalam mengembangkan kualitasnya,"katanya.

Sementara itu, Owner 145 Production, Tri Zulkarnain mengatakan, dalam prosesi peresmian toko 145 sport dan store, pihaknya menghadirkan lima pemain PSM dan satu pemain Arema sebagai bentuk dorongan kepada para atlet di Mamuju Sulbar dalam berolahraga.

"Pemain PSM yang kami datangkan yakni Rizky Pellu, Hasim Kipuw, Zulkifli Syukur, Aji Kurniawan, Hendra Wijaya, serta pemain Arema yakni Kristian Viola,"kata Tri.

Menanggapi kegiatan tersebut, Kepala Dinas (Kadis) Pemuda dan Olahraga, Hamzi, yang meresmikan toko tersebut mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh pihak 145 Production dalam mendorong peningkatan kualitas olahraga di Mamuju Sulbar.

"Kami berharap toko 145 sport dan store ini dapat bekerjasama dengan stakeholder yang ada di Mamuju,"kata Hamzi. []

Berita terkait
Hantu Cantik dan Kelelawar Raksasa di Kumaka Mamuju
Kumaka di Mamuju diyakini merupakan tempat munculnya dua jejadian, yakni sosok perempuan cantik dan kelelawar raksasa.
Eksotisme 6 Wisata Pantai Mamuju, Ada Beringin Cinta
Setidaknya ada enam obyek wisata pantai yang menarik di kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat. Salah satunya pondok Beringin Cinta
Buaya yang Menerkam Warga Mamuju Tengah Ditangkap
Warga berhasil menangkap buaya yang menerkam wanita di Mamuju Tengah sulawesi Barat.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.