Pengendara Motor di Banyuwangi Tewas Tabrak Truk

Polresta Banyuwangi menduga pengendara motor kurang konsentrasi saat berkendaraan dan tidak melihat jika ada truk terpakir di depannya.
Anggota Polantas Polresta Banyuwangi melakukan olah TKP kejadian kecelakaan tunggal di Jalan Raya Desa Alas Malang, Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi, Jumat, 11 September 2020. (Foto: Tagar/Hermawan)

Banyuwangi - Seorang pengendara motor bernama Ali Abdul Rahman, 22 tahun, warga Kecamatan Kalibaru, Banyuwangi, tewas usai menabrak truk terpakir di Jalan Raya Desa Alas Malang, Kecamatan Singojuruh, Jumat, 11 September 2020. Diduga Ali menabrak truk terpakir karena tak konsentrasi saat mengendarai kendaraannya. 

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Banyuwangi, Inspektur Satu Ardhi Bita Kumala menjelaskan kecelakaan tunggal itu bermula ketika Ali mengendarai Honda Mega Pro nopol P 4252 ZT melaju kencang dari arah selatan menuju utara.

Karena motor yang dikendarai korban melaju kencang, sementara posisi truk sedang parkir masuk ke badan jalan sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas

Ketika sampai di lokasi kejadian, diduga korban kurang kosentrasi saat berkendara sehingga motor korban menabrak bagian belakang truk Isuzu nopol AE 9912 BD saat sedang parkir.

"Karena motor yang dikendarai korban melaju kencang, sementara posisi truk sedang parkir masuk ke badan jalan sehingga terjadi kecelakaan lalulintas," ujar Ardhi kepada Tagar saat dihubungi melalui telepon, Jumat, 11 September 2020. 

Akibat insiden tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka-luka di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi. Selanjutnya, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Genteng Banyuwangi.

"Untuk sopir kita amankan ke Polsek Singonjuruh, untuk kita mintai keterangan lebih lanjut terkait terjadinya kecelakaan tunggal tersebut," tuturnya. 

Atas kejadian tersebut, Ardhi mengimbau kepada warga agar lebih berhati- hati dan fokus saat berkendara. Hal itu demi keselamatan diri pengendara itu sendiri.

"Jika berkendara harus tetap fokus baik dengan menggunakan roda dua maupun roda empat. Karena jika tidak, kita lihat sendiri akibatnya. Apabila menerima telepon atau ada hal yang penting lebih baik berhenti dulu," ucapnya.[]

Berita terkait
Pemkab Banyuwangi Manfaatkan Diplomat Promosi Wisata
Pemkab Banyuwangi terus memasarkan dan mempromosikan pariwisata usai dihantam pandemi Covid-19.
Seribu Personel Disiapkan Amankan Pilkada Banyuwangi
Polresta Banyuwangi melakukan simulasi Sispamkota dan TFG untuk pengamanan pelaksanaan Pilkada Banyuwangi.
55 Orang Budak Narkoba Ditangkap Polresta Banyuwangi
Polresta Banyuwangi melakukan Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2020 selama dua pekan untuk memerangi peredaran narkoba di tengah pandemi.
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara