Nilainya Puluhan Miliar, Inilah Daftar Kekayaan Indra Kenz

Di tengah kabar resmi ditetapkannya Indra Kenz menjadi tersangka, banyak orang bertanya-tanya dari mana sumber kekayaan yang didapatnya.
Afiliator Binomo Indra Kenz. (Foto: Tagar/Instagram/@indrakenz)

Jakarta - Kasus yang menyeret Afiliator Binomo Indra Kenz kini menghadapi babak baru. Selebgram dengan nama panggung Indra Kenz kini resmi menjadi tersangka.

Adapun Indra Kenz ditahan di Rutan Bareskrim Polri, Jakarta Selatan (Jaksel) selama 20 hari ke depan. Indra Kenz terancam hukuman penjara selama 20 tahun.

Di tengah kabar resmi ditetapkannya Indra Kenz menjadi tersangka, banyak orang bertanya-tanya dari mana sumber kekayaan yang didapatnya sehingga menjadi crazy rich di Medan.

Hal ini juga terjadi setelah Indra Kenz membuat pernyataan bahwa miskin merupakan sebuah privilege atau hak istimewa seseorang pada awal Februari lalu. Nah, simak sumber kekayaannya berikut.


1. Kursus Trading

Indra Kenz memiliki website kursus pendidikan yang mengajarkan orang untuk belajar trading. Situs ini dihadirkan untuk mengajarkan trading bagi para pemula. Lewat kursus trading inilah, Indra Kenz mulai merintis berbagai bisnis lainnya. 


2. Creative Agency (Disotiv)

Kekayaan Indra Kenz juga berasal dari kegiatan yang dikembangkannya. Disotiv Agency adalah agensi kreatif yang ia dirikan dengan menawarkan berbagai jasa seperti videografi, fotografi, web design, hingga production house. 


3. Marketplace dan Ekspedisi

Tak hanya memiliki website edukasi, Indra Kenz juga merintis marketplace untuk shopping dan retail yang bernama Depatu, di mana marketplace ini menawarkan kemudahan pelayanan bagi penjual dan pembeli agar saling terhubung.


4. Bar dan Lounge (Red Wolf Indonesia)

Crazy rich Indra Kenz akrab dengan dunia malam kota, ia juga melihat adanya peluang bisnis tentang kehidupan malam. Indra membuka bisnis Bar & Lounge yang bernama Red Wolf Indonesia, di mana bisnis ini juga menawarkan perform live musik dan juga DJ.


5. Kuliner

Indra Kenz juga mempunyai bisnis kuliner, seperti kafe hingga kuliner berupa hidangan olahan mie dan menawarkan berbagai minuman kopi serta juga makanan kekinian yang banyak disukai anak generasi milenial. 


6. Botxcoint

Mengutip dari detikcom, ada juga Botxcoin yang dikerjakan Indra Kenz saat awal kariernya. Digarap pada 2018, proyek kripto ini sudah tercatat dan masuk dalam listing di bursa luar negeri. 

Nah, itulah sumber kekayaan Indra Kenz. Selain itu ia juga memiliki aset atau daftar kekayaan lainnya yang menjadikan ia sebagai milyader di Indonesia.

Mobil mewah jadi salah satu cara Indra Kenz flexing harta kekayaan. Jika diputuskan bersalah. Beberapa merk mobil kelas atas dimilikinya, seperti Tesla Model 3 Stadard Range Plus, Toyota Supra, dan BMW Z4 Roadster.

Selain itu beberapa aset berupa rumah dan apartemen juga terancam disita. Nilainya pun terbilang fantastis, mencapai sekitar 50an miliar. Jika ditotal aset dan kekayaan Indra yang kemungkinan disita adalah 84,6 miliar.  []

Berita terkait
Ini Daftar Aset Indra Kenz yang Disita Polisi, Ada Lamborghini
Keputusan penyitaan aset milik Crazy Rich Medan ini terkait dengan pemulihan kerugian yang dialami korban yang nilainya mencapai Rp3,8 miliar.
Komentar Pedas Nikita Mirzani Soroti Kasus Indra Kenz
Tak hanya itu, Nikita Mirzani juga menyindir Indra Kenz tidak bisa tidur nyenyak usai ditetapkan sebagai tersangka.
Sumber Kekayaan Indra Kenz, Salah Satunya Ada Bisnis Bar
Ia sempat membeli mobil Tesla seharga Rp 2,7 miliar lewat e-commerce hanya karena tak bisa tidur dan gabut.
0
Ini Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia FIFA 2022 Qatar
Daftar lengkap 32 negara yang akan bermain di putaran final Piala Dunia FIFA 2022 Qatar November - Desember 2022