MUI Sulsel Segera Sosialisasi New Normal Covid-19

MUI Sulawesi Selatan siap membantu MUI pusat dalam mensosialisasikan new normal.
Ilustrasi berdoa di tengah pandemi virus corona. (Foto: Tagar/Aan)

Makassar - Majelis Ulama Indonesia Sulawesi Selatan siap membantu MUI Pusat dalam mensialisasikan new normal dalam rangka penanggulangan penyebaran Covid-19. MUI Sulsel juga rencanya akan mengandeng sejumlah organisasi untuk menyosialisasikan new normal kepada masyarakat.

"New normal mulai diberlakukan di sejumlah daerah. MUI Sulsel bersama MUI kabupaten/kota siap bekerjasama dengan Kemenag, Dewan Masjid dan pimpinan Ormas Islam untuk sosialisasi new normal ke masyarakat," kata Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan, Prof Ghalib dalam keterangannya, Rabu, 10 Juni 2020.

Sejauh ini MUI terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, utamanya para pengurus masjid sejak kebijakan pembukaan masjid dibolehkan.

Ghalib menambahkan, MUI Sulsel akan mengajak serta sejumlah ustad yang berada di perkotaan hingga daerah pelosok untuk sama-sama mensosialisasikan new normal utamanya pesan tentang pentingnya protokol kesehatan.

"Sejauh ini MUI terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, utamanya para pengurus masjid sejak kebijakan pembukaan masjid dibolehkan, dengan disiplin protokol kesehatan untuk mencegah merebaknya vovid-19," ujarnya.

Ia menyebut, dengan adanya rencana untuk membantu pemerintah dalam mensosialisasikan new normal kepada masyarakat merupakan fungsi dari MUI, dewan masjid dan ulama untuk memelihara jiwa umat agar tetap baik dan sehat.

"Kami berharap setelah dilakukan sosialisasi terkait dengan new normal baru khususnya dalam hal beribadah adalah agar jangan sampai ada yang tertular karena tidak disiplin terhadap protokol kesehatan," jelasnya. []

Berita terkait
New Normal, AP II Siapkan 7 Fasilitas Touchless
PT Angkasa Pura II (Persero) menyiapkan sejumlah fasilitas tanpa sentuhan (touchless) di Bandara Internasional Soekarno-Hatta jelang new normal.
Jelang New Normal, Konsumi BBM dan LPG Ikut Normal
PT Pertamina (Persero) melalui MOR III mencatat konsumsi BBM dan LPG mulai mendekati konsumsi rata-rata konsumsi harian normal.
New Normal, Budi Karya Terbitkan Permenhub 41/2020
Menhub Budi Karya Sumadi terbitkan Permenhub Nomor 41 Tahun 2020 sebagai revisi Permenhub Nomor 18 Tahun 2020 menuju fase new normal.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.