Mobil di Bantul Ringsek Tertimpa Dahan Pohon Beringin

Hujan deras disertai angin kencang terjadi di Kabupaten Bantul, DIY. Akibatnya dahan pohon tumbang dan menimpa mobil warga.
Sebuah mobil milik warga di Bantul rusak akibat tertimpa dahan pohon beringin. (Foto: Tagar/Faya Lusaka)

Bantul – Hujan deras mengguyur Bantul dan sekitarnya pada hari Kamis, 5 November 2020. Hujan turun disertai dengan angin mengakibatkan tumbangnya dahan pohon beringin berada di samping BRI cabang Bantul, tepatnya di Jalan Sudirman No.23, Bantul.

Seorang saksi, Eko mengatakan kejadian berlangsung sekitar pukul 15.00 WIB setelah hujan deras disertai angin kencang. Setelah hujan reda, Eko mendengar suara patahan ranting pohon.

Mobil saya baru saja turun mesin, habis 17 juta rencananya mau buat koleksi.

“Sesaat setelah hujan dan angin reda kemudian terdengar suara patahan dahan,” jelas Eko saat ditemui di lokasi.

Saat itu, Eko mengaku takut angkringan miliknya akan tertimpa pohon. Akhirnya, Eko melarikan diri menjauh ke tempat yang lebih aman.

Baca juga:

Tumbangnya dahan pohon beringin tersebut menimpa sebuah mobil milik Ari Budi Santosa, 42 tahun. Mobil tersebut diparkir di bawah pohon beringin tersebut. 

Saat mobil miliknya tertimpa dahan tersebut, Budi sedang tidak berada ditempat. Mobil Daihatsu Charade warna merah milik Budi remuk akibat tertimpa dahan pohon beringin.

“Mobil saya baru saja turun mesin, habis 17 juta rencananya mau buat koleksi. Dari kejadian ini kalau ditotal kerugian saya bisa mencapai 25 juta,” tutur Budi.

Budi mengaku mobilnya tertimpa dahan pohon beringin berukuran sekitar 12 meter dengan berat kurang lebih 1,5 ton. Ia berharap pemerintah bertanggungjawab atas kejadian tersebut.

Apalagi, dirinya sudah pernah meminta secara langsung ke petugas kebersihan untuk melakukan perantingan dan pembersihan karena sangat berisiko bagi pengendara.

“Untuk laporan resminya ke dinas yang bersangkutan memang belum pernah, akan tetapi setiap ada petugas yang sedang bersih-bersih ranting tapi tidak pernah mendapat perhatian,” kata Budi.

Setelah tumbangnya dahan ranting pohon beringin tersebut warga sekitar dibantu oleh pihak terkait melakukan evakuasi agar tidak menghalangi pengendara yang lewat.[]

Berita terkait
Cegah Abrasi Sekaligus Bangun Obyek Wisata di Bantul
Sekelompok pemuda di Kalinampu, Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantul, membuat obyek wisata sekaligus sebagai upaya pencegahan abrasi sungai.
Hebat, MAN 3 Bantul Berhasil Meraih Juara LCC
MAN 3 Bantul menjadi juara 2 Lomba Cerdas Cermat (LCC) Sejarah 2020 tingkat SMA/SMK/MA Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Tiga Bidang Kerja Sama Pemkab Bantul dan PT AP I Bandara YIA
Pemkab Bantul dan PT AP I Bandara YIA Kulon Progo menjalin kerja sama tiga bidang, yakni pariwisata, Kominfo serta Koperasi dan UMKM.