Mengenal Mata Uang Vietnam, Dong dan Sejarahnya

Mata uang Dong Vietnam diperkenalkan di Vietnam Selatan dan diedarkan pertama kali pada tahun 1952.
Mata uang Vietnam, Dong. (Foto: Tagar/Ist)

Jakarta – Mata uang Dong Vietnam secara resmi digunakan sejak 3 Mei 1978 yang diatur oleh State Bank of Vietnam. Berdasarkan aturan kode ISO 4217 yang digunakan secara internasional untuk mendefinisikan mata uang, Dong Vietnam menggunakan kode VND.

VN merupakan ekstensi domain negara Vietnam. Sementara huruf terakhirnya, D, diambil dari inisial dari nama mata uang itu sendiri. 

Mata uang Dong Vietnam terbagi menjadi uang koin dan kertas. Dong Vietnam memiliki lima koin yaitu ₫200, ₫500, ₫1000, ₫2000 dan ₫5000. Sedangkan untuk nilai uang kertasnya ada 12, yaitu ₫100, ₫200, ₫500, ₫1000, ₫2000, ₫5000, ₫10000, ₫20000, ₫50000, ₫100000, ₫200000 dan ₫500000. Dikutip dari berbagai sumber, berikut sejarah mata uang Dong Vietnam.

Saat Vietnam masih menjadi bagian dari Indocina Perancis. French Indochinese piaster adalah mata uang yang berlaku saat itu, istilah Dong bisa diartikan sebagai perak. Setelah Prancis meninggalkan Vietnam, kemudian Vietnam Selatan dan Vietnam Utara membuat dan mencetak uang versi masing-masing regional.

Namun nama uang yang digunakan tetap Dong. Mata uang Dong Vietnam diperkenalkan di Vietnam Selatan dan diedarkan pertama kali pada tahun 1952. Kehadiran Dong Vietnam ini berhasil menggantikan piaster yang berlaku di Vietnam Selatan. Lalu, Vietnam Utara dan Vietnam Selatan memutuskan untuk bergabung.

Setelah Vietnam Utara dan Vietnam Selatan memutuskan untuk kembali bersatu pada 3 Mei 1978, uangnya juga ikut berubah. Dong Vietnam (VND) yang kita kenal sekarang merupakan uang resmi Vietnam yang digunakan sejak 3 Mei 1978. Setiap satuan Dong terbagi menjadi 10 hào. Namun, satuan hào yang sekarang bernilai kecil sehingga tidak lagi diterbitkan.

Dong yang baru ini memiliki nilai tukar yang berbeda dengan Dong versi Vietnam Utara dan Selatan. Dong Vietnam Utara dapat ditukarkan dengan uang baru dengan nilai tukar 1 : 1. Sementara Dong Vietnam Selatan dapat ditukarkan sebanyak 8 hao. Karena perbedaan nilai tukar ini, Vietnam kembali melakukan revaluasi untuk Dong baru pada 4 September 1985. Dengan revaluasi ini, nilai 10 Dong lama setara dengan 1 Dong yang baru.

(Fadhil Ramadhan)


Baca Juga



Berita terkait
Mengenal Mata Uang Krona dari Swedia dan Sejarahnya
Swedia tidak memonetisasi mata uang tembaga karena keuntungannya.
Mengenal Rupee, Mata Uang Negara India
Rupee yang kita simpan di saku kita memiliki masa lalu yang aneh atau membingungkan.
Mengenal Peso, Mata Uang Negara Filipina
PHP biasanya disebut dengan piso, nama Filipina. Karena negara itu adalah koloni Amerika Serikat sebelumnya.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.