Maling Gasak Rumah Janda di Karangsambung Kudus

Rumah seorang janda di Kudus di bobol maling. Selain kehilangan uang tunai, surat-surat korban juga digasak pelaku pencurian.
Ilustrasi pencurian. Maling membobol rumah janda di Kudus. Uang tunai dan surat berharga digasak. (foto: Tagar/Istimewa)

Kudus - Seorang janda di RT 2 RW 4 Dukuh Karangsambung, Desa Bae, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, belum lama ini menjadi korban pencurian. Uang dan sejumlah surat-surat berharga korban raib digasak maling.

Aksi pencurian ini terungkap dari postingan Sugi Prihatin di grup Facebook Info Seputar Kudus (ISK). Dalam postingan tersebut Sugi menceritakan sekilas kronologi pencurian yang terjadi rumah rekannya.

"Omahe koncoku kemalingan lurr antara jam 9- 11 di tinggal malah ono maling mlebu jukuk duit leptop hp . sg di geloni surat2 penting bpjs kis kertu jamsostek kok yo di jukuk barang kanggo opo nek mnw malinge moco iki kesadarane balekno surat2 penting kui. Duit sg di jukuk total kiro'' 1.8 jt. Saake lur rondho. Lokasi karang sambung bae rt 02 rw 4," tulis Sugi Prihatin, Rabu sore, 9 Desember 2020.

Dari warga sudah ada laporan. Ini sedang proses lidik (penyelidikan)

postingan pencurianTangkapan layar postingan pencurian yang terjadi di Kudus. (Foto: Tagar/Istimewa)

Jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia maka kurang lebih berbunyi demikian:  

"Rumah teman saya kemalingan lur (sapaan saudara), antara pukul 09.00 - 11.00 WIB. Rumah ditinggal, ada maling yang masuk mengambil uang, laptop dan handphone. Yang disayangkan surat-surat penting seperti BPJS, KIS dan Jamsostek ikut diambil, buat apa juga. Barangkali pencurinya baca, mohon kesadarannya untuk mengembalikan. Uang yang diambil kira-kira Rp 1,8 juta. Kasihan korbannya janda. Lokasi Desa Karangsambung RT 2 RW 4, Kecamatan Bae." .

Dalam waktu sekitar dua jam, postingan Sugi langsung banjir komentar warganet. Tak kurang, 150 komentar merespons postingan tersebut.

"Malinge sadis, paling duwite nk ora gae tuku hp yo gae mendem iku. (Malingnya sadis, uangnya kalau tidak dipakai buat beli Hp ya dipakai mabuk itu)," tulis akun Malik Ibrahim. 

"Paling seng jipuk wonge ws ngerti kondisi &situasi rmh.ora adoh paling. (Kemungkinan yang ambil orang yang tau kondisi dan situasi rumah. Kemungkinan tidak jauh)," balas Ryran Ndablex.

"Bekase sidik jarine dirituali insya alloh bisa kembali," timpal Arie Rambut Dowo Mburi.

"He leng maleng.tak kandani yo.nak maleng iku ojo wong rondo.mesake leng mleng.teni nak kecekel tak sunati. (Hai maling tak kasih tahu kalau mencuri jangan ke janda. Kasihan. Awas kalau ketangkap aku sunat kamu)," sahut Sutejo Sutejo.

"Semoga malingnya baca postingan ini," tulis Andra.

Baca juga: 

"Wayah Corona, wayah sumbangan, golek dwet angel, ora gelem kerjo malah maling..Gane Umah q sing dimalingi tak edoni mripate, Ra gelem kerjo. (Musim corona, sumbangan, cari uang susah, tidak mau kerja justru maling. Jika rumahku dimaling tak ludahi matanya, tidak mau kerja)," beber Mella Tri.

Menanggapi hal ini, Kepala Polsek Bae Ajun Komisaris Besar Ngatmin membenarkan adanya kejadian pencurian di Desa Karangsambung. Menurutnya, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.

"Dari warga sudah ada laporan. Ini sedang proses lidik (penyelidikan)," tegasnya. []

Berita terkait
HP dan Dompet Korban Kecelakaan di Grobogan Diembat Maling
Maling kebangetan. Dia mencuri HP dan dompet berisi uang milik korban kecelakaan di Grobogan.
Warga Kudus Bakar Motor Maling Kotak Amal Masjid di Undaan
Warga Kudus membakar motor pelaku yang mencuri kotak amal di Masjid Undaan
Pencuri di Kudus Kuras Rumah Orang Tua Kapolres Bintan
Kawanan pencuri menyatroni rumah orang tua Kapolres Bintang di Kudus. Perhiasan dan uang hingga miliaran dikuras.